SINTESIS NANOPARTIKEL PERAK MENGGUNAKAN REDUKTOR NATRIUM SITRAT DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI KATALIS REDUKSI BIRU METILEN


Arsenius Olfa Herlistyawan, 4311416002 (2022) SINTESIS NANOPARTIKEL PERAK MENGGUNAKAN REDUKTOR NATRIUM SITRAT DAN PEMANFAATANNYA SEBAGAI KATALIS REDUKSI BIRU METILEN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4311416002 - Arsenius Olfa Herlistyawan vv.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Nanopartikel perak (NPP) merupakan produk berbasis nanoteknologi yang memiliki ukuran partikel berskala nano sehingga dapat diaplikasikan dan dikembangkan untuk berbagai keperluan. Sintesis NPP dilakukan dengan mereduksi AgNO3 menggunakan reduktor natrium sitrat. Hasil analisis NPP menunjukkan komposisi paling optimum pada AgNO3 1 mM dengan perbandingan AgNO3 dan natrium sitrat 7:1. Hasil spektra UV-Vis menunjukkan puncak absorbansi maksimum pada panjang gelombang 427 nm dan mengalami pergeseran puncak absorbansi yang relatif kecil setelah 14 hari. NPP hasil sintesis mempunyai distribusi ukuran 20 nm sampai 128 nm. Aktifitas katalitik NPP pada reduksi biru metilen diamati dengan spektrofotometer UV-Vis. NPP yang telah disintesis memiliki aktifitas katalitik yang baik pada reduksi biru metilen oleh natrium sitrat yang dibuktikan dengan penurunan absorbansi maksimum pada panjang gelombang 664 nm.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Nanopartikel perak, biru metilen, natrium sitrat
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 07 Feb 2023 03:00
Last Modified: 07 Feb 2023 03:00
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/56065

Actions (login required)

View Item View Item