IMPLEMENTASI PROGRAM JURNALIS BELIA DALAM MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK PERTIWI KEDUNGWARU KABUPATEN KEBUMEN


Nurul Izha Rahmadani, 1601418064 (2022) IMPLEMENTASI PROGRAM JURNALIS BELIA DALAM MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK PERTIWI KEDUNGWARU KABUPATEN KEBUMEN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1601418064 - Nurul Izha Rahmadani.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya rasa percaya diri anak di TK Pertiwi Kedungwaru, kabupaten Kebumen. Hal ini disebabkan karena metode mengajar yang digunakan oleh guru masih konvensional. Dalam kegiatan belajarmengajar, guru menerapkan metode demonstrasi satu arah yang mana metode ini kurang cocok untuk menstimulasi kepercayaan diri anak. Oleh karenanya, penelitian ini memiliki tujuan untuk meningkatkan rasa percaya diri anak dengan program yang peneliti rancang. Program ini diberi nama Jurnalis Belia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen. Dari hasil penelitian, rata-rata nilai sebelum diberi perlakuan (pretest) adalah 80,83 (44%) dan rata-rata nilai sesudah diberi perlakuan (posttest) adalah 102, 47 (56%). Dengan demikian, telah terjadi peningkatan sebesar 21,64 (12%). Selain itu, hasil dari nilai sig.(2-tailed) adalah 0,000. Apabila nilai sig.(2-tailed) < 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima. Dari perhitungan tersebut dapat disimpulkan bahwa program Jurnalis Belia dapat meningkatkan rasa percaya diri anak secara signifikan di TK Pertiwi Kedungwaru, kabupaten Kebumen. Peneliti menyarankan agar guru bisa menambah ragam kegiatan yang ada dalam program tersebut agar bervariasi dan lebih bisa menstimulasi kepercayaan diri anak.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: rasa percaya diri anak, jurnalistik, program Jurnalis Belia
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD (S1)
Depositing User: dwi setyo hastaningsih
Date Deposited: 24 Jan 2023 03:47
Last Modified: 24 Jan 2023 03:47
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/55477

Actions (login required)

View Item View Item