PENGARUH DISIPLIN KERJA, KOMPETENSI PEGAWAI, DAN LINGKUNGAN KERJA FISIK TERHADAP KINERJA PEGAWAI DINAS KEARSIPAN DAN PERPUSTAKAAN KABUPATEN KUDUS


Tini Lestari, 7101418025 (2022) PENGARUH DISIPLIN KERJA, KOMPETENSI PEGAWAI, DAN LINGKUNGAN KERJA FISIK TERHADAP KINERJA PEGAWAI DINAS KEARSIPAN DAN PERPUSTAKAAN KABUPATEN KUDUS. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 7101418025 - Tini Lestari.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kinerja pegawai merupakan kunci keberhasilan suatu perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja, kompetensi pegawai dan lingkungan kerja fisik terhadap kinerja pegawai dinas kearsipan dan perpustakaan kabupaten kudus. Populasi dalam penelitian ini adalah Pegawai Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kudus sebanyak 41 pegawai. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif, yaitu metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat positivisme. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data dilakukan dengan analisis analisis regresi linear berganda menggunakan SPSS versi 20. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini didapat dengan teknik pengambilan sampel (teknik sampling) Nonprobability Sampling dengan Sampling jenuh. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) Ada pengaruh antara disiplin kerja terhadap kinerja pegawai Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kudus. 2) Ada pengaruh antara kompetensi pegawai terhadap kinerja pegawai Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kudus. 3) Tidak Ada pengaruh antara lingkungan kerja fisik terhadap kinerja pegawai Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kudus. 4) Ada pengaruh antara disiplin kerja, kompetensi pegawai dan lingkungan kerja fisik terhadap kinerja pegawai Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kudus. Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara disiplin kerja,kompetensi pegawai dan lingkungan kerja fisik terhadap kinerja pegawai Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kudus dengan besar pengaruh sebesar 56% dengan signifikansi 0,025. Artinya, dengan peningkatan disiplin kerja, kompetensi pegawai, dan lingkungan kerja fisik secara bersama-sama maka akan meningkatkan kinerja pegawai Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Kudus sebanyak 56%. Oleh karena itu, saran yang diberikan kepada Dinas Sosial adalah mempertahankan faktor kinerja pendamping yang sudah baik, diantaranya tanamkan visi dan misi kepada para pendamping, penegasan tentang tugas, hak dan kewajiban sebagaimana mestinya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Disiplin Kerja, Kompetensi Pegawai, Lingkungan Kerja Fisik dan Kinerja Pegawai.
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 24 Jan 2023 03:14
Last Modified: 24 Jan 2023 03:14
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/55457

Actions (login required)

View Item View Item