KEPUASAN MAHASISWA DALAM MENGIKUTI PEMBELAJARAN JARAK JAUH MATA KULIAH KAIWA CHUKYU ZENHAN


Ashari Romadhan, 2302415004 (2022) KEPUASAN MAHASISWA DALAM MENGIKUTI PEMBELAJARAN JARAK JAUH MATA KULIAH KAIWA CHUKYU ZENHAN. Under Graduates thesis, Unnes.

[thumbnail of 2302415004 - Ashari Romadhan.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Mahasiswa Angkatan 2019 Prodi Pendidikan Bahasa Jepang yang mengikuti pembelajaran daring, khususnya pada mata kuliah Kaiwa Chukyu Zenhan. Kegiatan pembelajaran pada Semester Genap Tahun Ajaran 2019/2020 merupakan titik awal diterapkannya pembelajaran daring akibat dampak dari pandemik COVID-19. Terkadang banyak kendala yang terjadi seperti jaringan yang tidak stabil, motivasi belajar mahasiswa yang menurun dan fasilitas kurang memadai membuat perkuliahan berjalan tidak lancar. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kepuasan mahasiswa terhadap pemebelajaran jarak jauh mata kuliah Kaiwa Chukyu Zenhan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Jenis penelitian deskriptif yang dipakai adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa angkatan 2019 yang telah mengikuti mata kuliah Kaiwa Chukyu Zenhan. Sampel penelitian ini adalah sebanyak 40 mahasiwa yang terbagi menjadi dua rombel. Pengumpulan data menggunakan angket. Penelitian ini mengguankan validitas konstruk dan menghitung realibilitasnya menggunakan rumus R -11. Mahasiswa mengeluhkan kertersediaan jaringan di wilayah mahasiswa mengakses pembelajaran daring masih terkendala. Sistem yang digunakan dalam pembelajaran daring masih susah diikuti oleh mahasiswa. Mahasiswa yang menyatakan bahwa mereka sangat puas dengan materi yang diberikan dalam pembelajaran daring.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kepuasan Mahasiswa, Pembelajaran Jarak Jauh, Kaiwa Chukyu zenhan
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Pendidikan Bahasa dan Sastra
P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Jepang (S1)
Depositing User: sri yuniati perpustakaan
Date Deposited: 20 Jan 2023 03:19
Last Modified: 25 Jan 2023 02:43
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/55398

Actions (login required)

View Item View Item