EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 5 TAHUN 2021 TENTANG PELAYANAN PERIZINAN BERUSAHA BERBASIS RISIKO MELALUI OSS (Online Single Submission) PADA PELAKU UMKM (USAHA MIKRO KECIL MENENGAH) DI KOTA SEMARANG


SEPTI SABELA, 8111418028 (2022) EFEKTIVITAS PELAKSANAAN PERATURAN PEMERINTAH NOMOR 5 TAHUN 2021 TENTANG PELAYANAN PERIZINAN BERUSAHA BERBASIS RISIKO MELALUI OSS (Online Single Submission) PADA PELAKU UMKM (USAHA MIKRO KECIL MENENGAH) DI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 8111418028 - Septi Sabela.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Dalam upaya reformasi perizinan dan pembenahan pelayanan perizinan berusaha yang mengarah pada E-Government, pemerintah Indonesia mengeluarkan Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2021 tentang Pelayanan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko, hal itu dilakukan untuk mendorong kemudahan dan kepastian berusaha kepada para pelaku usaha dengan pelayanan yang terstandar. Penelitian ini dilakukan di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Semarang, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana Efektivitas Pelaksanaan di kota Semarang. Jenis penelitian yang digunakan adalah metode Yuridis Sosiologis dengan pengolahan data kualitatif, yaitu metode yang digunakan untuk membedah suatu fenomenal dilapangan dan menjabarkan temuan di lapangan. Berdasarkan hasil penelitian dari pihak DPMPTSP Kota Semarang dan pelaku UMKM kota Semarang diketahui bahwa Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2021 Tentang Pelayanan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko Melalui OSS (Online Single Submission) Pada Pelaku UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) Di Kota Semarang belum sepenuhnya berjalan dengan efektif berdasarkan asas-asas pelayanan publik dan pengukuran efektifitas hal ini dikarenakan masih terdapat beberapa kendala dalam pelaksanaannya. Hambatan dalam pelaksanaan penyelenggaraan OSS RBA ini memiliki beberapa hambatan yang dialami oleh DPMPTSP kota semarang yaitu 1) Website OSS pusat sering diberhentikan sementara 2) Banyak yang belum mengetahui bagaimana cara upgrade NIB (Nomor Induk Berusaha) OSS 1.1 ke OSS RBA 3) kurangnya sosialisasi merata pada pelaku UMKM di kota Semarang. Hambatan pelaku usaha yaitu 1) Kurangnya koneksi internet pelaku usaha 2) pelaku usaha lupa password 3) masih ada pelaku usaha yang tidak mendapatkan pelayanan jika ingin berkonsultasi. Upaya DPMPTSP Kota Semarang 1) Membuat website cadangan atau link jika dari OSS tersebut tidak bisa diakses 2) DPMPTSP kota Semarang membuat video singkat dalam pengupgrade-an khususnya untuk NIB 3) Melakukan sosialisasi merata baik secara langsung ataupun melalui zoom meeting. Upaya pelaku UMKM Kota Semarang 1) Memastikan data internetnya terlebih dahulu 2) Pelaku usaha sebaiknya jika ingin membuat password sebaiknya berupa angka yang mudah saja 3) Pelayanan perizinan perlu mengoptimalisasikan form pengaduan Saran untuk DPMPTSP kota Semarang yaitu perlu mengoptimalisasikan sumber daya manusia dengan melakukan peningkatan kompetensi yang berfokus pada penggunaan teknologi informasi. Pihak DPMPTSP kota Semarang

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Efektivitas, Online Single Submission, hambatan, upaya.
Subjects: K Law > K Law (General)
K Law > KB Hukum
Fakultas: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 18 Jan 2023 04:12
Last Modified: 18 Jan 2023 04:12
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/55296

Actions (login required)

View Item View Item