PENGARUH PARENTAL INVOLVEMENT TERHADAP STUDENT ENGAGEMENT MAHASISWA PSIKOLOGI UNNES PADA MASA PEMBELAJARAN DARING


Nurul Dwi Rahmawati, 1511417003 (2022) PENGARUH PARENTAL INVOLVEMENT TERHADAP STUDENT ENGAGEMENT MAHASISWA PSIKOLOGI UNNES PADA MASA PEMBELAJARAN DARING. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1511417003 - Nurul Dwi Rahmawati.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Siswa dengan engagement yang buruk akan berdampak buruk pada keberhasilan kegiatan pembelajaran karena keberhasilan pembelajaran sangat ditentukan oleh keterlibatan aktif siswa di kelas. Dalam kegiatan pembelajaran daring, peserta didik melakukan aktivitas pembelajaran penuh di rumah dimana keterlibatan orangtua sangat diperlukan untuk peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh parental involvement terhadap student engagement pada mahasiswa psikologi UNNES di masa pembelajaran daring. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif kausal. Subjek penelitian ini adalah mahasiswa jurusan psikologi Universitas Negeri Semarang. Jumlah sampel yang diambil adalah sebanyak 218 subjek. Metode pengambilan sampel yang menggunakan teknik simple random sampling, yaitu mengambil sampel populasi secara acak berdasarkan frekuensi probabilitas semua anggota populasi. Teknik pengumpulan data menggunakan skala likert yang disusun berdasarkan indikator student engagement menurut Coates (2008) dalam Australasian Survei of Student Engagement sebanyak 12 aitem, dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,734. Dan berdasarkan indikator parental involvement menurut Epstein (2010) sebanyak 15 aitem dengan koefisien reliabilitas sebesar 0,880. Teknik analisis statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah analisis regresi dengan bantuan program pengolah data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diperoleh nilai F sebesar 22,37 dengan sig. < 0,001 menujukkan bahwa variabel parental involvement mampu memprediksi student engagement dengan R2 (sumbangan efektif) sebesar 0,094, dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan antara parental involvement dengan student engagement. Sebesar 9,4% variasi dari student engagement mampu dijelaskan oleh parental involvement. Artinya, keterlibatan orangtua sangat penting dan diperlukan bagi para peserta didik. Terlebih dalam hal ini kegiatan pembelajaran yang dilakukan secara daring, orangtua hendaknya mempererat hubungan dengan anak serta memberikan perhatian dan dukungan untuk kegiatan pembelajaran agar lebih baik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: parental involvement, student engagement, pembelajaran daring
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Psikologi (S1)
Depositing User: dwi setyo hastaningsih
Date Deposited: 18 Jan 2023 03:36
Last Modified: 18 Jan 2023 03:36
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/55286

Actions (login required)

View Item View Item