POLA KOMUNIKASI PELATIH TERHADAP ATLET ANGGAR (Studi Deskriptif Kualitatif Club Satria Muria Kudus)


Aryarisna Yoga Pramudya, 6101418063 (2022) POLA KOMUNIKASI PELATIH TERHADAP ATLET ANGGAR (Studi Deskriptif Kualitatif Club Satria Muria Kudus). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 6101418063 - Aryarisna Yoga Pramudya(v).pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Klub Anggar Satria Muria merupakan salah satu klub yang ada di Kabupaten Kudus yang mana dalam kurun waktu terakhir mengalami penurunan prestasi yang terindikasi dalam sebab penurunan ini yaitu dalam bentuk komunikasi. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk melihat bentuk komunikasi antara pelatih dengan atlet yang dapat meningkatkan prestasi. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan metode deskriftif bertujuan untuk mendeskripsikan fakta dan data dalam penelitian. Metode pengumpulan data primer atau teknik pengumpulan data yang menggunakan wawancara sebagai bentuk komunikasi khusus. Sampel dalam penelitian ini adalah anggota klub Satria Muria Kudus. Berdasarkan hasil dari penelitian ini yang dilakukan secara pengambilan dokumentasi serta wawancara maka komunikasi dalam klub Satria Muria memiliki pola komunikasi kelompok yang dimana seorang pelatih sebagai komunikator terhadap atletnya, dengan berdasarkan pada pelatih yang selalu mengarahkan dan mendukung apapun kegiatan atlet yang bersifat meningkatkan semangat berlatih. Simpulan : Prestasi terbaik atlet merupakan hasil pembinaan dan latihan yang diberikan melalui latihan dan kompetisi. Terdapat dua faktor dalam pencapaian prestasi yaitu faktor internal dan external, faktor internal yaitu kondisi sang atlet itu sendiri sedangkan faktor external salah satunya yaitu komunikasi antara pelatih dan atlet. Pola komunikasi antara atlet dan pelatih pada club Satria Muria berdasarkan wawancara sudah cukup baik, baik tersebut dikuatkan dengan kesesuaian antara teori MITB dengan apa yang telah disampaikan oleh pelatih pada saat wawancara.Saran : Untuk meningkatkan kuantitas latihan supaya atlet lebih terasah keterampilannya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pola Komunikasi, Anggar , Klub Satria Muria
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: Kharisma ADHIARYA
Date Deposited: 16 Jan 2023 03:53
Last Modified: 16 Jan 2023 03:53
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/55135

Actions (login required)

View Item View Item