PENGEMBANGAN BAHAN AJAR ELEKTRONIC BOOK (E-BOOK) BERBASIS MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING MATERI SIKLUS AIR KELAS V SDN 3 KRADENAN GROBOGAN


Tri Wijayanti, 1401418028 (2022) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR ELEKTRONIC BOOK (E-BOOK) BERBASIS MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING MATERI SIKLUS AIR KELAS V SDN 3 KRADENAN GROBOGAN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401418028 - Tri Wijayanti.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi terbatasnya penggunaan sumber bahan ajar dan dari 30 terdapat siswa dengan presentase 55% hasil belajarnya di bawah KKM. Maka diperlukan pengembangan bahan ajar untuk menciptakan interaksi pembelajaran yang menyenangkan dan berpengaruh terhadap belajar hasil siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan, mengetahui kelayakan, dan keefektifan bahan ajar Electronic Book (E-Book) berbasis model pembelajaran Discovery Learning materi siklus air siswa kelas V SDN 3 Kradenan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Research and Development (R&D) dengan menggunakan model penelitian Borg and Gall yang terdiri dari 8 tahap. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu: wawancara, observasi, angket, tes dan dokumentasi serta menggunakan teknik analisis data kualitatif (mengelompokan informasi) dan kuantitatif ( uji normalitas, uji homogenitas, uji t-test serta n-gain). Hasil penelitian menunjukan pengembangan dilakukan pada aspek komponen dan konteks tampilan bahan ajar digital melalui Electronic Book berbasis model pembelajaran Discovery Learning dinilai layak dan efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN 3 Kradenan. Kelayakan bahan ajar electronic book berbasis model pembelajaran discovery learning dapat dibuktikan dari penilaian ahli media sebesar 98% “ sangat layak” dan kelayakan isi materi dari validator ahli materi memperoleh nilai dengan persentase sebesar 78% “sangat layak”. Selain itu, bahan ajar digital melalui Electronic Book mendapat tanggapan positif dari siswa dan guru. Keefektifan bahan ajar digital melalui Electronic Book diketahui pada uji coba produk kelompok kecil dan besar pada data hasil prettest dan posttest kelompok kecil diketahui hasil N-Gain 0,822 kriteria tinggi dan 0,622 pada uji kelompok besar dengan kriteria sedang yang berarti bahan ajar digital efektif digunakan pada proses pembelajaran. Simpulan penelitian ini adalah bahan ajar digital melalui Electronic Book berbasis model pembelajaran Discovery Learning telah dikembangkan dengan prosedur penelitian Borg and Gall, bahan ajar digital melalui Electronic Book layak dan efektif digunakan dalam pembelajaran sehingga berdampak pada peningkatan hasil belajar. Adapun saran penelitian ini guru termotivasi mengembangkan bahan ajar digital melalui Electronic Book dengan memperhatikan kompetensi dan indikator yang sesuai.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: bahan ajar digital; electronic book; discovery learning; siklus air
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: dwi setyo hastaningsih
Date Deposited: 11 Jan 2023 03:03
Last Modified: 11 Jan 2023 03:03
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/54957

Actions (login required)

View Item View Item