PENGEMBANGAN MEDIA FLASHCARD BERBASIS MODEL TALKING STICK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA PELAJARAN IPS KELAS IV SDN 2 TEGALSUMUR KABUPATEN GROBOGAN


Juliati Anggraeni Fatma Asih, 1401417170 (2022) PENGEMBANGAN MEDIA FLASHCARD BERBASIS MODEL TALKING STICK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA PELAJARAN IPS KELAS IV SDN 2 TEGALSUMUR KABUPATEN GROBOGAN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401417170 - Juliati Anggraeni Fatma A..pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Berdasarkan hasil observasi diperoleh data SD Negeri 2 Tegalsumur terletak di Kecamatan Brati, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, merupakan wilayah dataran tinggi. Akses internet di wilayah ini sudah tersedia akan tetapi masih terbatas, selain itu di SD Negeri 2 Tegalsumur belum tersedia fasilitas komputer dan proyektor sehingga belum bisa diterapkan media pembelajaran berbasis internet. Untuk mengatasi permasalahan dalam pembelajaran tersebut penulis mengembangkan media pembelajaran flashcard berbasis model pembelajaran talking stick. Tujuan penelitian ini antara lain (1) Mengembangkan media pembelajaran flashcard berbasis model talking stick, (2) Menguji karakteristik kelayakan pengembangan media pembelajaran flashcard berbasis model talking stick, (3) Menguji keefektifan produk pengembangan media pembelajaran flashcard berbasis model talking stick. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian Research and Development (R&D) yang mengadaptasi model pengembangan dari Borg and Gall. Langkah-langkah dalam model ini terdiri atas 10 langkah yang kemudian disederhanakan oleh peneliti menjadi 9 langkah meliputi (1) Potensi dan Masalah; (2) Pengumpulan Data; (3) Desain Produk; (4) Validasi Produk; (5) Revisi Desain; (6) Uji Coba Produk; (7) Revisi Produk; (8) Uji Coba Pemakaian; (9) Produksi terbatas. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini terdiri atas tes dan non tes (observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi). Teknik analisis data menggunakan analisis data produk, analisis data awal, dan analisis data akhir. Berdasarkan penelitian didapatkan hasil bahwa pengembangan media pembelajaran flashcard berbasis model pembelajaran talking stick berhasil dikembangkan dan sangat layak digunakan dengan persentase kelayakan oleh ahli materi sebesar 94% (sangat layak), ahli media sebesar 98% (sangat layak) dan ahli bahasa sebesar 91% (sangat layak). Berdasarkan uji t diperoleh thitung sebesar 9,355 sedangkan ttabel sebesar 2,010 sehingga Ha diterima. Peningkatan rata-rata (n-gain) sebesar 0,63 dengan kriteria sedang, sehingga media flashcard efektif digunakan dalam pembelajaran IPS kelas IV. Simpulan dari penelitian ini adalah media pembelajaran flashcard berbasis model pembelajaran talking stick layak dan efektif untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada muatan pelajaran IPS materi pemanfaatan sumber daya alam kelas IV SD Negeri 2 Tegalsumur Grobogan. Saran penelitian selanjutnya dapat menerapkan media flashcard pada pembelajaran lain yang dapat disesuaikan dengan panduan penggunaan media flashcard berbasis model talking stick sehingga hasil belajar peserta didik optimal.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Flashcard, Hasil Belajar, IPS, Talking Stick
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: dwi setyo hastaningsih
Date Deposited: 10 Jan 2023 04:08
Last Modified: 10 Jan 2023 04:08
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/54904

Actions (login required)

View Item View Item