DETERMINAN PENGUNGKAPAN SUSTAINABILITY REPORT PADA PERUSAHAAN NON-KEUANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2016-2019


Tris Priambodo, 72114416073 (2021) DETERMINAN PENGUNGKAPAN SUSTAINABILITY REPORT PADA PERUSAHAAN NON-KEUANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2016-2019. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of DETERMINAN PENGUNGKAPAN SUSTAINABILITY REPORT PADA PERUSAHAAN NON-KEUANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2016-2019] PDF (DETERMINAN PENGUNGKAPAN SUSTAINABILITY REPORT PADA PERUSAHAAN NON-KEUANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2016-2019) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Sustainability report merupakan laporan non-keuangan yang memuat informasi pertanggung jawaban dari perusahaan perihal ekonomi, sosial, dan lingkungan atas segala aktivitas bisnisnya. Pengungkapan sustainability report di Indonesia masih bersifat voluntary atau sukarela, sehingga masih banyak perusahaan yang belum mengungkapkannya. Pengungkapan sustainability report penting dilakukan guna memperoleh legitimasi dari masyarakat dan memenuhi kebutuhan para stakeholder. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktorfaktor yang memengaruhi pengungkapan sustainability report di Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan non-keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2016-2019. Penelitian menggunakan metode purposive sampling dalam menentukan sampel penelitian dengan kriteria perusahaan non-keuangan yang terdaftar dan menerbitkan laporan keuangan serta sustainability report selama tahun 2016-2019. Berdasarkan teknik tersebut, diperoleh sampel penelitian sebanyak 25 perusahaan sehingga diperoleh 100 unit analisis. Pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi. Teknik analisis menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial dengan software IBM SPSS Statistic 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas, proporsi komisaris independen dan komite audit berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengungkapan sustainability report. Tipe industri dan ukuran dewan komisaris berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap pengungkapan sustainability report. Sementara itu, ukuran perusahaan berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap pengungkapan sustainability report. Saran bagi penelitian selanjutnya 1) dapat menambah sampel dari keseluruhan industri sehingga diharapkan mampu menggeneralisasikan hasil penelitian. Selain itu, dapat pula mengambil sampel dari perusahaan negara lain yang mengungkapkan SR secara mandatory karena tingkat pengungkapan SR di Indonesia terbilang cukup rendah, 2) diharapkan dapat menggunakan pengukuran variabel yang berbeda, 3) diharapkan dapat mempertimbangkan indeks referensi POJK sebagai pedoman pengungkapan sustainability report pada lembaga jasa keuangan, emiten dan perusahaan publik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: : Sustainability Report, Profitabilitas, Ukuran Perusahaan, Tipe Industri, GCG, Ukuran Dewan Komisaris, Proporsi Komisaris Independen, Komite Audit
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Akuntansi, S1
Depositing User: dwi setyo hastaningsih
Date Deposited: 29 Nov 2022 02:00
Last Modified: 29 Nov 2022 02:00
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/53601

Actions (login required)

View Item View Item