THE EFFECT OF INNOVATION, ECONOMIC FREEDOM, AND MACROECONOMIC VARIABLES ON ECONOMIC GROWTH IN G-20 COUNTRIES


Sefria Elina, 7111417123 (2021) THE EFFECT OF INNOVATION, ECONOMIC FREEDOM, AND MACROECONOMIC VARIABLES ON ECONOMIC GROWTH IN G-20 COUNTRIES. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of THE EFFECT OF INNOVATION, ECONOMIC FREEDOM, AND MACROECONOMIC VARIABLES ON ECONOMIC GROWTH IN G-20 COUNTRIES] PDF (THE EFFECT OF INNOVATION, ECONOMIC FREEDOM, AND MACROECONOMIC VARIABLES ON ECONOMIC GROWTH IN G-20 COUNTRIES) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Kelompok G-20 menghimpun hampir 90% produk nasional bruto dunia, 80% total perdagangan dunia dan dua per tiga penduduk dunia. Peran G-20 dalam perekonomian adalah mempertahankan pertumbuhan ekonomi tetap stabil dan tinggi, dan terwujudnya balanced growth untuk negara maju dan berkembang. Sehingga kestabilan dan kenaikan pertumbuhan ekonomi dalam menunjang terwujudnya peran G-20 sangatlah penting untuk dianalisis mengingat G-20 sendiri adalah forum utama kerjasama ekonomi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh inovasi, kebebasan ekonomi, dan variabel makroekonomi terhadap pertumbuhan ekonomi di negara G-20 pada periode 2009 – 2019. Penelitian ini didasarkan pada teori pertumbuhan ekonomi klasik Adam Smith mengenai sumber daya manusia, dan stok modal. Dan teori pertumbuhan endogen mengenai potensi internal negara dan kelembagaan (institusional). Serta teori Schumpeter mengenai penciptaan sesuatu yang baru (inovasi). Variabel yang digunakan meliputi pertumbuhan ekonomi, inflasi, dan perdagangan dalam persen, inovasi dan kebebasan ekonomi dalam indeks, FDI dalam USD, dan jumlah penduduk dalam jiwa. Metode analisis data yang digunakan adalah regresi data panel dengan spesifikasi model fixed effect yang diolah dengan bantuan program Eviews-10. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel inovasi dan kebebasan ekonomi tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi negara anggota G-20. Variabel inflasi dan jumlah penduduk berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi negara anggota G-20. Sementara variabel FDI dan perdagangan berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi negara anggota G-20. Saran penulis yaitu pemerintah lewat kebijakannya dapat mendukung inovasi dengan mendorong persaingan di pasar, meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan mengurangi pembatasan pada investasi asing langsung karena dapat meningkatkan transfer pengetahuan lintas batas yang kemudian akan meningkatkan kualitas inovasi di suatu negara. Selain itu di era ekonomi global, negara-negara berkembang perlu menerima dan memanfaatkan kebebasan ekonomi dengan memperkecil porsi intervensi pemerintah dalam proses pengambilan keputusan ekonomis. Pemerintah yang mendukung dan mempromosikan keterbukaan dan pasar bebas memberikan peluang lebih besar untuk kemajuan, yang pada akhirnya mengarah pada peningkatan kebebasan ekonomi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: G-20, Inovasi, Kebebasan Ekonomi, Pertumbuhan Ekonomi
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Pembangunan, S1
Depositing User: dwi setyo hastaningsih
Date Deposited: 22 Nov 2022 07:39
Last Modified: 22 Nov 2022 07:39
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/53332

Actions (login required)

View Item View Item