PENGEMBANGAN SMART SPEED FLAG MATERI VARIASI GERAK DASAR JALAN, LARI, LOMPAT, DAN LEMPAR PADA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR


CITRA LAKSA ISWARA, 6102416081 (2021) PENGEMBANGAN SMART SPEED FLAG MATERI VARIASI GERAK DASAR JALAN, LARI, LOMPAT, DAN LEMPAR PADA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 6102416081 - Citra Laksa v.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Pembelajaran aktivitas variasi gerak dasar jalan. Lari, lompat, dan lempar di sekolah dasar bagi siswa kelas IV memiliki berbagai kendala, diantaranya adalah kurangnya pengembangan modifikasi permainan variasi gerak dasar untuk guru menyampaikan materi kevariasi gerak dasar bagi peserta didik. Hal ini tentunya berpengaruh terhadap keaktifan gerak peserta didik. Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan produk pengembangan Permainan Smart Speed Flag untuk aktivitas variasi gerak dasar jalan. lari, lompat, dan lempar. Penelitian ini menggunakan metode penelitian Research and Development (R&D) dengan teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, kuisioner, dan dokumentasi dengan total sampling sejumlah 26 siswa. Analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah data kualitatif yang diperoleh dari wawancara dan kuisioner yang mencangkup kritik dan saran dari para ahli pembelajaran, observasi pada aspek afektif dan psikomotor siswa, dan kuisioner untuk mengambil data kognitif pada siswa Hasil validasi ahli produk awal penelitian didapatkan rata-rata 91.33%. (sangat baik), dengan beberapa revisi seperti penyesuaian jarak lintasan lempar dan variasi pada penggunaan bola. Hasil uji coba skala kecil diperoleh rata-rata 86.96% (baik). Hasil revisi ahli menyatakan sangat bisa digunakan. Hasil uji coba skala besar diperoleh rata-rata 91.19% (sangat baik). Berdasarkan hasil analisis penelitian, Permainan Smart Speed Flag dapat digunakan sebagai aktivitas variasi gerak dasar jalan. lari, lompat, dan lempar disekolah. Saran bagi guru penjas, diharapkan dapat memanfaatkan permainan ini untuk aktivitas aktivitas variasi gerak dasar jalan. lari, lompat, dan lempar sesuai dengan prosedur buku penggunaan permainan agar dapat membantu siswa untuk selalu bergerak aktif.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pengembangan permainan, Aktivitas Variasi Gerak Dasar, Pendidikan Jasmani.
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 15 Nov 2022 01:48
Last Modified: 15 Nov 2022 01:48
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/53001

Actions (login required)

View Item View Item