KONTRIBUSI LINGKUNGAN (KELUARGA, SEKOLAH DAN MASYARAKAT) TERHADAP DUKUNGAN PRESTASI PADA ATLET SEPAKTAKRAW DI KABUPATEN DEMAK


TRI SURYANINGSIH, 6101417053 (2021) KONTRIBUSI LINGKUNGAN (KELUARGA, SEKOLAH DAN MASYARAKAT) TERHADAP DUKUNGAN PRESTASI PADA ATLET SEPAKTAKRAW DI KABUPATEN DEMAK. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 6101417053 - Tri Suryaningsih v.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Sepak takraw merupakan salah satu olahraga beregu yang banyak digemari oleh masyarakat. Guna mengembangkan serta mencapai suatu prestasi yang gemilang khususnya pada olahraga sepak takraw maka harus melalui suatu rentetan proses pembinaan. Dalam Pembinaan prestasi sepaktakraw di Kabupaten Demak memerlukan dukungan dari berbagai pihak seperti dukungan dari keluarga, sekolah, dan masyarakat. Permasalahan yang diangkat pada penelitian ini adalah bagaimana kontribusi keluarga, sekolah dan masyarakat terhadap prestasi atlet sepak takraw di Kabupaten Demak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk kontribusi lingkungan keluarga, sekolah dan masyarakat terhadap prestasi atlet sepaktakraw di Kabupaten Demak. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif. Lokasi penelitian dilaksanakan di Kabupaten Demak dengan sasaran penelitian yaitu orang tua atlet, pelatih, pengurus dan guru olahraga. Sumber data diperoleh dari sumber data primer (orang tua atlet, pelatih, pengurus, dan guru olahraga) dan sumber data sekunder (arsip dan dokumen lainnya). Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan serta membuat laporan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) lingkungan keluarga memahami bakat anak, menjadi motivator, memberi latihan tambahan dan dukungan finansial, menyediakan fasilitas berlatih, memantau perkembangan, memperbolehkan anak ikut perlombaan, mendampingi anak bertanding, serta memperhatikan asupan gizi, (2) lingkungan sekolah menyiapkan sarana prasarana, mendukung secara material dan moral, dan memberikan program latihan rutin dan fasilitas reward yang berprestasi atau bebas biaya sekolah. Guru memberikan dorongan dan motivasi dalam bentuk apresiasi dan semangat bagi atlet sepaktakraw. Wujud apresiasi berupa tali asih, beasiswa, dan nilai pelajaran di atas rata-rata. Sekolah memperbaiki dan menambah fasilitas sarana prasarana bagi atlet sepaktakraw dan menyediakan pelatih, dan (3) lingkungan masyarakat selalu mendukung dengan menonton kegiatan sepaktakraw ketika terdapat pertandingan sepaktakraw. Bentukdukungan masyarakat yaitu pengadaan sarana dan prasarana sepaktakraw seperti pembuatan lapangan dan pembelian beberapa peralatan lainnya. Saran yang diberikan peneliti yaitu hendaknya perlu diadakan pembinaan kerjasama antara keluarga, sekolah, dan masyarakat dalam mendukung prestasi atlet. Selain itu, perlu dilakukan usaha lebih untuk mensosialisasikan olahraga Sepaktakraw ke seluruh wilayah di Kabupaten Demak.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Keluarga, Sekolah, Masyarakat, Dukungan Prestasi, Sepaktakraw
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 14 Nov 2022 04:43
Last Modified: 14 Nov 2022 04:43
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/52961

Actions (login required)

View Item View Item