MANAJEMEN PENGELOLAAN PENYEDIA JASA INSTRUKTUR SENAM AEROBIK DI KABUPATEN DEMAK
Sri Indarti, 6101416074 (2021) MANAJEMEN PENGELOLAAN PENYEDIA JASA INSTRUKTUR SENAM AEROBIK DI KABUPATEN DEMAK. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Latar belakang dalam penelitian adalah pendapatan pekerja (pelatih, instruktur) dan peningkatan kualitas SDM di lembaga bergantung pada manajemen penyedia jasa, bergantung pada standar yang dibuat oleh manajemen diperusahaan dan lembaga. Permasalahan dalam penelitian ini adalah manajemen pengelolaan dan kualitas penyedia jasa instruktur senam aerobik di Kabupaten Demak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui manajemen pengelolaan penyedia jasa dan kepuasan para pengguna jasa intstruktur aerobic di Kabupaten Demak. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Lokasi penelitian ini lembaga yang menjadi penyedia jasa instruktur senam aerobik di Kabupaten Demak. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah: observasi, wawancara, dokumentasi, dari masing-masing instrumen metode pengumpulan data dapat diuraikan. Instrumen penelitian menggunakan pedoman wawancara, pengamatan (observasi) dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan penelitian kualitatif dilakukan sejak sebelum memasuki lapangan, selama dilapangan dan setelah selesai dilapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil penelitian diempat lokasi berkaitan tentang manajemen pengelolaan penyedia jasa instruktur senam aerobik di Kabupaten Demak yang terdiri atas lima fungsi, pertama perencanaan berjalan dengan lancar dan baik, kedua pengorganisasian berjalan kurang baik, ketiga penggerakan sudah berjalan dengan baik, keempat pengawasan berjalan dengan baik, dan kelima kepuasan konsumen sudah baik. Dari hasil penelitian yang diperoleh maka dapat disimpulkan bahwa manajemen pengelolaan penyedia jasa instruktur senam aerobik di Kabupaten Demak tahun 2020 sudah berjalan dengan baik, sebagai mana hasil yang telah diperoleh menandakan tiap lokasi penyedia jasa instruktur telah banyak peminat dan konsumen yang menggunakan jasa tersebut.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Manajemen, Instruktur, Aerobik |
Subjects: | O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 ) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1 |
Depositing User: | TUKP unnes |
Date Deposited: | 14 Nov 2022 02:28 |
Last Modified: | 14 Nov 2022 02:28 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/52939 |
Actions (login required)
View Item |