PENGARUH KEMANDIRIAN BELAJAR DAN PEMAHAMAN KONSEP TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA KELAS VII SMP DALAM PEMBELAJARAN JARAK JAUH
Nisrina Fatin, 4101417192 (2021) PENGARUH KEMANDIRIAN BELAJAR DAN PEMAHAMAN KONSEP TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA KELAS VII SMP DALAM PEMBELAJARAN JARAK JAUH. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (7MB) | Request a copy |
Abstract
Kemampuan pemecahan masalah matematika merupakan suatu kemampuan yang harus dimiliki oleh siswa dalam mempelajari pemebalajaran matematika. Tujuan pembelajaran matematika di Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) agar siswa memiliki kemampuan : memahami konsep, menggunakan penalaran, memecahkan masalah, mengkomunikasikan gagasan, serta memiliki sikap menghargai kegunaan matematika dalam kehidupan. Dalam hal ini ada dua faktor yang mempengaruhi kemampuan pemecahan masalah antara lain kemandirian belajar dan pemahaman konsep. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kemandirian belajar dan pemahaman konsep terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika kelas VII SMP dalam pemebalajaran jarak jauh. Penelitian ini merupakan penelitian survei dengan menggunakan teknik analisis korelasional dan regresi dengan jenis penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP N 1 Kendal sejumlah 256 siswa dengan sampel penelitian sejumlah 95 siswa dari kelas VII C, VII D, dan VII F. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan angket, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif, uji asumsi klasik, persamaan regresi ganda, dan uji hipotesis. Analisis deskriptif digunakan untuk menggambarkan masing-masing variabel. Uji asumsi klasik meliputi uji normalitas, dan uji liniearitas. Persamaan regresi ganda, serta uji hipotesis terdiri dari uji F, uji t, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Ada pengaruh positif dan signifikan antara kemandirian belajar terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika yang ditunjukkan dengan nilai thitung > ttabel(2,986 > 1,661); (2)Ada pengaruh positif dan signifikan antara pemahaman konsep terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika yang ditunjukkan dengan nilai thitung > ttabel(3,475 > 1,661); dan (3) Ada pengaruh positif dan signifikan antara kemandirian belajar dan pemahaman konsep terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika yang ditunjukkan dengan nilai Fhitung > Ftabel(34,234 >3,09). Berdasarkan hasil penelitian, guru disarankan untuk dapat membantu siswa dalam meningkatkan kemandirian belajar dan kemampuan pemahaman konsep siswa, sehingga siswa dapat optimal dalam memiliki kemampuan pemecahan masalah matematika.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika, Pemahaman Konsep, Kemandirian Belajar |
Subjects: | L Education > L Education (General) > learning activity |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Matematika, S1 |
Depositing User: | TUKP unnes |
Date Deposited: | 09 Nov 2022 06:42 |
Last Modified: | 09 Nov 2022 06:42 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/52831 |
Actions (login required)
View Item |