Pengaruh Pembangunan Sektor Pertanian Terhadap Kesempatan Kerja dan Distribusi Pendapatan di Provinsi Jawa Tengah.


Asrul Faqih, 3353405002 (2009) Pengaruh Pembangunan Sektor Pertanian Terhadap Kesempatan Kerja dan Distribusi Pendapatan di Provinsi Jawa Tengah. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pengaruh Pembangunan Sektor Pertanian Terhadap Kesempatan Kerja dan Distribusi Pendapatan di Provinsi Jawa Tengah.]
Preview
PDF (Pengaruh Pembangunan Sektor Pertanian Terhadap Kesempatan Kerja dan Distribusi Pendapatan di Provinsi Jawa Tengah.) - Published Version
Download (889kB) | Preview

Abstract

Indonesia merupakan salah satu negara berkembang dengan sektor pertanian sebagai sumber mata pencarian penduduknya, dengan demikian sebagian besar penduduk menggantungkan hidupnya pada sektor pertanian. Melalui strategi pembangunan nasional dengan memperhatikan keunggulan yang dimiliki Indonesia, revitalisasi pertanian menjadi salah satu strategi utama pembangunan nasional. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah : (1) Seberapa besar pengaruh pembangunan sektor pertanian terhadap peningkatan kesempatan kerja di provinsi Jawa Tengah?, (2) Seberapa besar pengaruh pembangunan sektor pertanian terhadap distribusi pendapatan di provinsi Jawa Tengah?, (3) Apakah ada perbedaan pengaruh pembangunan sektor pertanian terhadap peningkatan kesempatan kerja di provinsi Jawa Tengah sebelum dan sesudah revitalisasi pertanian?, (4) Apakah ada perbedaan pengaruh pembangunan sektor pertanian terhadap distribusi pendapatan di provinsi Jawa Tengah sebelum dan sesudah revitalisasi pertanian?. Objek penelitian ini adalah Provinsi Jawa Tengah. Metode pengumpulan data adalah metode dokumentasi. Hasil penelitian diperoleh model pertama melalui uji F ada perbedaan pengaruh pembangunan sektor pertanian terhadap kesempatan kerja di Provinsi Jawa Tengah sebelum dan sesudah revitalisasi pertanian. Melalui uji t untuk variabel pembangunan sektor pertanian ada pengaruh pembangunan sektor pertanian terhadap kesempatan kerja di Provinsi Jawa Tengah. Untuk variabel revitalisasi pertanian ada pengaruh revitalisasi pertanian terhadap kesempatan kerja di Provinsi Jawa Tengah. Model kedua melalui uji F tidak ada perbedaan pengaruh pembangunan sektor pertanian terhadap distribusi pendapatan di Provinsi Jawa Tengah sebelum dan sesudah revitalisasi pertanian. Melalui uji t untuk variabel pembangunan sektor pertanian tidak ada pengaruh pembangunan sektor pertanian terhadap distribusi pendapatan di Provinsi Jawa Tengah. Untuk variabel revitalisasi pertanian tidak ada pengaruh revitalisasi pertanian terhadap distribusi pendapatan di Provinsi Jawa Tengah. Berdasarkan hasil penelitian dan catatan lapangan selama penelitian berlangsung, banyak kelemahan – kelemahan dalam penelitina ini sehingga ada hal yang kiranya perlu mendapat perhatian, yaitu perlu adanya penelitian lanjutan mengenai pengaruh pembangunan sektor pertanian terhadap peningkatan kesempatan kerja dan distribusi pendapatan di Provinsi Jawa Tengah.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pembangunan Sektor Pertanian, Kesempatan Kerja, Distribusi pendapatan
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 18 Mar 2011 06:51
Last Modified: 25 Apr 2015 03:52
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/52

Actions (login required)

View Item View Item