Status Kepunahan dan Upaya Konservasi Jenis-jenis Ikan Chondrichtyes yang Teridentifikasi di TPI Tegalsari, Kota Tegal
Ning Setiati, FMIPA Biologi and Dyah Rini Indriyanti, - and Partaya, - (2020) Status Kepunahan dan Upaya Konservasi Jenis-jenis Ikan Chondrichtyes yang Teridentifikasi di TPI Tegalsari, Kota Tegal. Biota: Jurnal Ilmiah Ilmu-Ilmu Hayati, 5 (1). pp. 34-41. ISSN 2527-3221
PDF
- Published Version
Download (356kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan mengkaji status kepunahan jenis ikan hiu dan ikan pari yang diperdagangkan di TPI Tegalsari Kota Tegal. Metode penelitian ialah metode deskriptif eksploratif, Metode tersebebut dilakukan dengan identifikasi sampel yang diperoleh selama dua bulan di TPI Tegalsari Kota Tegal. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh 10 jenis ikan Chondrichthyes, yang terdiri dari 2 ordo. Pertama ialah ordo Lamniformes yang meliputi species (status kepunahan) Sphyrna lewini (EN), Carcharinusfalciformes (LC), Carcharinusplumbeus (NT), dan Chiloschyliumpunctatum (NT). Ordo kedua ialah Rajiformes yang meliputi Gymnuramicrura (DD), Himanturauarnak (VU), Dasyatisannotatus (NT), Dasyatissephen (NT), Dasyatiskuhlii (DD), dan Aetobatisnarinari (NT). Kesimpulan penelitian ini ialah 10 jenis ikan Chondricthyes yang terancam punah berada dalam status kepunahan. Upaya konservasi yang dapat dilakukan ialah penerapan eputusan Menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 18/Kepmen-Kp/2013 tentang penetapan status pelindungan penuh dan mengatur pelindungan ikan hiu dan ikan pari sebagai respons daftar Appendix II dalam CITES. Tahapannya KKP mengecek dua kali muatan container dan menerapkan tes DNA hiu sebelum diekspor.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ikan Chondrichtyes, Status Konservasi, TPI Tegalsari, Upaya Perlindungan |
Subjects: | Q Science > QH Natural history Q Science > QL Zoology |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Biologi, S1 |
Depositing User: | mahargjo hapsoro adi |
Date Deposited: | 05 Sep 2022 04:32 |
Last Modified: | 05 Sep 2022 04:32 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/51862 |
Actions (login required)
View Item |