ANALISIS TEKSTUR DAN MAKNA IKLAN PADA SITUS JUAL BELI SHOPEE DAN BUKALAPAK


Dina Lutfiana Putri, 2111417044 (2021) ANALISIS TEKSTUR DAN MAKNA IKLAN PADA SITUS JUAL BELI SHOPEE DAN BUKALAPAK. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of ANALISIS TEKSTUR DAN MAKNA IKLAN PADA SITUS JUAL BELI SHOPEE DAN BUKALAPAK] PDF (ANALISIS TEKSTUR DAN MAKNA IKLAN PADA SITUS JUAL BELI SHOPEE DAN BUKALAPAK) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Saat ini kegiatan jual beli secara online sangat marak terjadi di Indonesia. Masyarakat dimudahkan dengan fasilitas yang diberikan. Iklan yang dibuat oleh perusahaan pun semakin berkembang mengikuti permintaan masyarakat. Perubahan tersebut cenderung membuat masyarakat kurang memahami maksud dari iklan tersebut. Terlebih banyak para pembuat iklan yang tidak memperhatikan adanya kelengkapan kohesi dan koherensi di dalamnya. Wacana iklan jual beli Shopee dan Bukalapak merupakan iklan yang dibuat oleh e-commerce sebagai daya tarik kepada konsumen untuk menggunakan jasa-jasa yang terdapat dalam situs jual beli online Shopee dan Bukalapak. Tujuan penelitian ini meliputi: (1) mendeskripsikan tekstur wacana iklan jual beli Shopee dan Bukalapak, (2) mendeskripsikan makna wacana iklan jual beli Shopee dan Bukalapak, (3) menganalisis pergeseran wacana iklan jual beli Shopee dan Bukalapak. Pendekatan penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode simak, dan catat. Teknik dasarnya adalah teknik simak bebas libat cakap (SBLC) yaitu pencarian data dapat dilakukan dengan menyimak penggunaan bahasa tanpa ikut berpartisipasi dalam proses pembicaraan atau pembuatan. Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode agih. Teknik penyajian data yang digunakan menggunakan metode informal. Hasil yang didapatkan pada penelitian ini adalah 60 data tekstur dan makna yang ditemukan dalam iklan Shopee dan Bukalapak. Kohesi yang ditemukan pada penelitian ini yaitu kohesi konjungsi, referensi, elipsis dan substitusi. Adapun koherensi yang ditemukan adalah koherensi penambahan, kewaktuan, dan penjelasan. Selain tekstur, makna yang ditemukan adalah makna ideasional, interpersonal, dan makna tekstual. Simpulan yang didapatkan dalam penelitian ini adalah (1) tekstur yang ditemukan pada penelitian ini berupa kohesi dan koherensi, kohesi terdiri dari konjungsi, pelesapan/elipsis, substitusi dan referensi, koherensi yang ditemukan yaitu koherensi penjelasan, penambahan, dan kewaktuan (2) makna yang ditemukan pada teks iklan Shopee dan Bukalapak berupa makna ideasional, interpersonal dan tekstual, (3) pergeseran makna yang ditemukan yaitu asiosiasi dan perluasan makna. Saran untuk penelitian selanjutnya adalah untuk lebih mendalam membahas makna dan tekstur agar menambah keilmuan di bidang bahasa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: wacana iklan, tekstur, makna
Subjects: P Language and Literature > PK Indo-Iranian
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Sastra Indonesia (S1)
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 30 Aug 2022 06:25
Last Modified: 30 Aug 2022 06:25
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/51686

Actions (login required)

View Item View Item