ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT KREATIVITAS DESAIN PRODUK ASPEK IMITASI DAN VARIASI MAHASISWA PENDIDIKAN FISIKA UNNES PADA MATA KULIAH FISIKA DASAR


Rahmatul Farikhah, 4201417063 (2021) ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT KREATIVITAS DESAIN PRODUK ASPEK IMITASI DAN VARIASI MAHASISWA PENDIDIKAN FISIKA UNNES PADA MATA KULIAH FISIKA DASAR. Under Graduates thesis, Unnes.

[thumbnail of ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT KREATIVITAS DESAIN PRODUK ASPEK IMITASI DAN VARIASI MAHASISWA PENDIDIKAN FISIKA UNNES PADA MATA KULIAH FISIKA DASAR] PDF (ANALISIS PERBANDINGAN TINGKAT KREATIVITAS DESAIN PRODUK ASPEK IMITASI DAN VARIASI MAHASISWA PENDIDIKAN FISIKA UNNES PADA MATA KULIAH FISIKA DASAR) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (12MB) | Request a copy

Abstract

Pada abad 21 kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi di era digital sangat berkembang pesat, sehingga berpengaruh terhadap semua lapisan masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan terutama pada bidang pendidikan dan teknologi. Pendidikan abad 21 menjunjung tinggi pembelajaran kreatif sebagai wujud dasar tujuan Pendidikan abad 21 yaitu untuk menghasilkan sumber daya manusia yang dapat mencipta sebuah karya kreatif. Hal ini sesuai dengan Taksonomi Bloom bahwa puncak dari proses pembelajaran adalah kreativitas. Tujuan dalam penelitian ini adalah menganalisis hasil perbandingan kreativitas aspek imitasi dan variasi Mahasiswa Pendidikan Fisika UNNES dalam menghasilkan desain produk pada Mata Kuliah Fisika Dasar. Kreativitas produk menurut seorang ahli Peter Nilsson dapat dinilai dari segi bentuk dan kualitas produk yang dihasilkan. Pada taksonomi gagasannya kreativitas produk digolongkan menjadi lima aspek; imitasi, variasi, kombinasi, tranformasi dan kreasi asli (original). Fokus pada penelitian ini yaitu pada aspek imitasi dan variasi. Penelitian dilakukan dengan menganalisis data imitasi dan variasi selanjutnya nilai imitasi dan variasi dibandingkan untuk menjawab sebuah teori Peter Nilsson. Sampel dalam penelitian ini adalah 30 mahasiswa Pendidikan Fisika UNNES yang sudah mendapatkan materi Fisika Dasar. Penelitian ini dilakukan dengan memberikan penugasan kepada mahasiswa untuk meniru dan memvariasi desain keran air dengan menggunakan konsep Fluida. Setiap desain dinilai oleh mahasiswa dan peneliti dengan instrumen penilaian yang telah divalidasi ahli, uji validitas, uji reliabilitas. Penelitian ini menggunakan jenis metode kuantitatif deskriptif di mana hasil analisis menghasilkan simpulan berbentuk deskriptif. Hasil analisis kreativitas imitasi dan variasi mahasiswa dalam mendesain produk tergolong tinggi. Dapat disimpulkan bahwa tingkat perbandingan kreativitas Mahasiswa Pendidikan Fisika UNNES dalam mendesain produk aspek variasi lebih rendah dari aspek imitasi dengan nilai berturut-turut 5,38 dan 5,53 yang artinya aspek variasi lebih sulit dari pada imitasi sesuai dengan teori kreativitas Peter Nilsson.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kreativitas, Desain Produk, Imitasi, Variasi.
Subjects: Q Science > QC Physics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Fisika, S1
Depositing User: sri yuniati perpustakaan
Date Deposited: 18 Aug 2022 03:19
Last Modified: 18 Aug 2022 03:19
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/51358

Actions (login required)

View Item View Item