Peran Posyandu Lansia dalam Meningkatkan Kesadaran Hidup Sehat di Kelurahan Kalisegoro, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang


Nur Khoirotus Sa’diyah, - and Liliek Desmawati, FIP PLS (2021) Peran Posyandu Lansia dalam Meningkatkan Kesadaran Hidup Sehat di Kelurahan Kalisegoro, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang. Journal of Family Life Education, 1 (1). pp. 49-53. ISSN -

[thumbnail of Peran Posyandu Lansia dalam Meningkatkan Kesadaran Hidup Sehat di Kelurahan Kalisegoro, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang.pdf] PDF - Published Version
Download (169kB)
[thumbnail of Review Peran Posyandu Lansia dalam Meningkatkan Kesadaran Hidup Sehat di Kelurahan Kalisegoro, Kecamatan Gunungpati, Kota Semarang.pdf] PDF - Published Version
Download (144kB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh peran kegiatan posyandu lansia dalam men�ingkatkan kesadaran hidup sehat bagi lansia di Kelurahan Kalisegoro. Rumusan masalah penelitian ini adalah peran posyandu lansia dalam meningkatkan ke�sadaran hidup sehat, serta faktor pendorong dan penghambat peran posyandu lansia di Kelurahan Kalisegoro. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan peran kegiatan posyandu lansia dalam meningkatkan kesadaran hidup sehat, faktor pendorong dan faktor penghambat kegiatan posyandu lansia di Kelura�han kalisegoro. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu pendekatan kuali�tatif. Subjek penelitian berjumlah 6 orang, meliputi Petugas Puskesmas 1 orang, Kader Posyandu 2 orang, angota posyandu lansia 4 orang. Teknik pengumpulan data melalui teknik observasi, wawancara, serta dokumentasi. Keabsahan data dilakukan melalui triangulasi sumber dan metode. Teknik analisis data dilaku�kan melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi data. Hasil penelitian diperoleh bahwa peran posyandu lansia yaitu mamfasilitasi lansia untuk melakukan kegiatan cek kesehatan, cek tinggi badan, cek berat badan, cek tekanan darah, penyuluhan kesahatan senam lansia, membantu meningkatkan kesadaran hidup sehat bagi lansia, mengontorl kesehatan fisik maupun mental lansia agar menjadi lansia yang produktif dan mandiri. Faktor pendorong kegiatan posyandu lansia yaitu Kegiatan posyandu lansia di Kelura�han Kalisegoro bersamaan dengan kegiatan posyandu balita, serta fasilitas yang memadai dan lengkap untuk kegiatan posyandu lansia. Faktor penghambat dari kegiatan posyandu lansia di Kelurahan Kalisegoro yaitu kurangnya kesa�daran lansia dalam mengontrol kesehatannya, yang aktif ke posyandu hanya lansia yang perempuan, yang laki-laki masih sibuk bekerja, serta kurangnya pendekatan kader pada tiap RT. Simpulan penelitian ini yaitu posyandu lansia berperan untuk meningkatkan kesadaran hidup sehat bagi lansia, memfasilita�si kegiatan posyandu lansia untuk cek kesehatan bagi lansia, terdapat beberapa faktor-faktor yang mempengaruhinya, baik pendukung maupun penghambat. Saran yang diberikan yaitu diharapkan adanya keseimbangan antara kader dan seluruh anggota posyandu lansia untuk saling bekerjasama guna meningkatkan kesadaran hidup sehat bagi lansia di Kelurahan kalisegoro

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: peran; posyandu lansia; kesadaran hidup sehat
Subjects: L Education > Special Education > Non-formal education
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah (S1)
Depositing User: mahargjo hapsoro adi
Date Deposited: 11 Aug 2022 03:54
Last Modified: 11 Aug 2022 03:54
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/51248

Actions (login required)

View Item View Item