(ABSTRAK) Pembelajaran Ekspresi Musik di Sekolah (Kajian di SMP N Kota Batang


Agustinus Sani Aryanto, 2503406001 (2010) (ABSTRAK) Pembelajaran Ekspresi Musik di Sekolah (Kajian di SMP N Kota Batang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of (ABSTRAK) Pembelajaran Ekspresi Musik di Sekolah (Kajian di SMP N Kota Batang]
Preview
PDF ((ABSTRAK) Pembelajaran Ekspresi Musik di Sekolah (Kajian di SMP N Kota Batang) - Published Version
Download (31kB) | Preview
Official URL: http://lib.unnes.ac.id

Abstract

Seni Musik merupakan salah satu bagian dari mata pelajaran Seni Budaya. Salah satu pokok bahasan yang ada dalam mata pelajaran Seni Musik adalah ekspresi musik. Di kecamatan Batang kabupaten Batang terdapat 9 SMP N, dari ke-9 SMP N tersebut penulis menentukan 3 sebagai setting penelitian. Penentunya dilakukan dengan melihat capaian nilai UAN, fasilitas yang dimiliki SMP tersebut, juga tingkat akreditasi masing-masing SMP. Lokasi penelitian ini dilaksanakan pada 3 (tiga) SMP Negeri kecamatan Batang kabupaten Batang, yaitu SMP Negeri 1 Batang, SMP Negeri 3 Batang, dan SMP Negeri 5 Batang. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimanakah pelaksanaan pembelajaran Ekspresi Musik di SMP Negeri Kota Batang yang meliputi materi pembelajaran, strategi guru mengajar, respon siswa terhadap materi pelajaran, alat dan media pembelajaran dan presentasi siswa di depan kelas. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui dan mendeskripsikan Pembelajaran Ekspresi Musik di SMP Negeri kecamatan Batang kabupaten Batang. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data meliputi teknik dokumentasi, observasi, dan wawancara. Hasil penelitian menyatakan bahwa SMP N di kecamatan Batang kabupaten Batang khususnya SMP N 1, 3, dan 5 sudah melaksanakan pembelajaran ekspresi. Tetapi dalam pembelajaran ekspresi terdapat perbedaan dalam pembelajaran ekspresi yaitu materi pembelajaran, strategi guru mengajar, respon siswa terhadap materi pelajaran, alat dan media pembelajaran dan presentasi siswa di depan kelas. Di SMP N 1 Batang melaksanakan pembelajaran vocal dengan lagu Aishiteru yang dinyanyikan oleh group band Zivilia. SMP N 3 Batang melaksanakan pembelajaran ensemble musik yaitu memainkan lagu-lagu daerah Nusantara. Lagu-lagu yang dimainkan antara lain, Suwe Ora Jamu, Gundul Pacul, Lir-ilir, Gek Kepriye dan Gambang Suling. Di SMP N 5 batang melaksanakan pembelajaran ekspresi dengan memainkan alat musik modern, lagu yang dimainkan yaitu lagu Suwe Ora Jamu. Semua SMP telah melaksanakan pembelajaran ekspresi walaupun dengan cara dan metode yang berbeda. Berpijak dari hasil penelitian disarankan kepada guru musik di SMP N kecamatan Batang kabupaten Batang agar dapat mengembangkan RPP sendiri sesuai dengan situasi dan kondisi keadaan sekolah siswa dan guru. Dapat mengembangkan materi pembelajaran ekspresi yang bervariasi dengan memanfaatkan berbagai alat musik yang telah tersedia.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Ekspresi Musik
Subjects: M Music and Books on Music > MT Musical instruction and study
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari, dan Musik, S1 (Pendidikan Seni Tari)
Depositing User: Rizki Setiadi
Date Deposited: 30 Sep 2011 12:13
Last Modified: 25 Apr 2015 05:51
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/5117

Actions (login required)

View Item View Item