MEDIA E-KOMIK MATERI CERITA RAKYAT BERBAHASA JAWA BAGI SISWA SDN SAMPANGAN 02 KOTA SEMARANG


Yustina Dwi Yuniarti, 1401417311 (2021) MEDIA E-KOMIK MATERI CERITA RAKYAT BERBAHASA JAWA BAGI SISWA SDN SAMPANGAN 02 KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Unnes.

[thumbnail of MEDIA E-KOMIK MATERI CERITA RAKYAT BERBAHASA JAWA BAGI SISWA SDN SAMPANGAN 02 KOTA SEMARANG] PDF (MEDIA E-KOMIK MATERI CERITA RAKYAT BERBAHASA JAWA BAGI SISWA SDN SAMPANGAN 02 KOTA SEMARANG) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Berdasarkan hasil pra-penelitian yang dilakukan di SDN Sampangan 02 melalui ditemukan permasalahan mengenai kurangnya media pembelajaran yang menarik, efektif, dan kreatif pada muatan pembelajaran Bahasa Jawa. Terlebih pada situasi pandemi Covid-19 sehingga diperlukan media yang dapat digunakan pada pembelajaran jarak jauh. Metode yang digunakan ceramah dan model pembelajaran secara daring menyulitkan siswa menerima materi dan terkendala jaringan. Hasil belajar Penilaian Akhir Semester muatan pelajaran Bahasa Jawa dari 39 siswa kelas IV, 24 siswa belum mencapai KKM dan 15 siswa telah mencapai KKM. Hal tersebut menunjukkan bahwa pembelajaran Bahasa Jawa masih perlu perbaikan. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan desain media, mengetahui kelayakan, serta mengetahui tanggapan guru dan siswa terhadap media. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian Research and development (R&D) dari model pengembangan Sugiyono yang disederhanakan menyesuaikan keadaan saat penelitian, langkah tersebut meliputi: 1) potensi masalah; 2) pengumpulan data; 3) desain produk; 4) validasi desain produk; 5) revisi produk; dan (6) Produksi masal. Subjek penelitian yakni 39 siswa dan 1 guru kelas IV SDN Sampangan 02. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah teknik non-tes meliputi wawancara, angket, dan dokumen. Teknik analisi data menggunakan uji kelayakan dan analisis tanggapan guru dan siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: media E-Komik materi cerita rakyat Bahasa Jawa dinyatakan sangat layak oleh ahli materi dan ahli media dengan persentase ahli materi 91,42% dengan kriteria sangat layak, ahli media 100% dengan kriteria sangat layak. Guru dan siswa memberikan tanggapan yang positif terhadap media dengan persentase 100% dan 98,65% dengan kriteria sangat layak. Simpulan hasil penelitian ini media E-Komik materi cerita rakyat Bahasa Jawa layak digunakan dalam pembelajaran Bahasa Jawa. Saran peneliti selanjutnya dapat menerapkan media E-Komik pada pembelajaran lainnya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: E-Komik, cerita rakyat, Bahasa Jawa
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: sri yuniati perpustakaan
Date Deposited: 09 Aug 2022 04:44
Last Modified: 09 Aug 2022 04:44
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/51167

Actions (login required)

View Item View Item