ANALISIS PENERAPAN FUNGSI MANAJEMEN PADA SISTEM PENGELOLAAN REKAM MEDIS PASIEN DI PUSKESMAS REMBANG 1 KABUPATEN REMBANG


Yunita Riyani, 6411417043 (2021) ANALISIS PENERAPAN FUNGSI MANAJEMEN PADA SISTEM PENGELOLAAN REKAM MEDIS PASIEN DI PUSKESMAS REMBANG 1 KABUPATEN REMBANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of ANALISIS PENERAPAN FUNGSI MANAJEMEN PADA SISTEM PENGELOLAAN REKAM MEDIS PASIEN DI PUSKESMAS REMBANG 1 KABUPATEN REMBANG] PDF (ANALISIS PENERAPAN FUNGSI MANAJEMEN PADA SISTEM PENGELOLAAN REKAM MEDIS PASIEN DI PUSKESMAS REMBANG 1 KABUPATEN REMBANG) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Puskesmas merupakan salah satu fasilitas pelayanan kesehatan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya. Puskesmas didukung oleh beberapa pelayanan salah satunya rekam medis. Rekam medis adalah sebuah catatan yang berisi identitas pasien, pemeriksaan, pengobatan, tindakan dan pelayanan lain yang telah diberikan kepada pasien. Dalam pengelolaan rekam medis, diperlukan sebuah manajemen agar menghasilkan informasi yang bermutu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan fungsi manajemen pada sistem pengelolaan rekam medis pasien di Puskesmas Rembang 1 yang terdiri dari perencanaan, pengorganisasian, pengarahan dan pelaksanaan, pengawasan dan pengendalian, serta evaluasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan rancangan studi kasus. Informan utama dalam penelitian ini yaitu 3 orang petugas rekam medis. Informan triangulasi yaitu Kepala Seksi Sumber Daya Manusia Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Rembang, 2 orang staf adminsitarsi Puskesmas Rembang 1, dan 2 orang pasien yaitu sebelum dan semasa pandemi covid-19. Teknik pengembilan data dilakukan melalui wawancara mendalam menggunakan pedoman wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fungsi perencanaan, pengawasan dan pengendalian serta evaluasi sudah berjalan dengan baik. Fungsi pengorganisasian belum berjalan dengan baik karena belum tedapat struktur rekam medis khusus bagian yang mengatur. Fungsi pengarahan belum berjalan dengan baik karena belum terdapat pengarahan terkait kegiatan yang dilakukan petugas. Fungsi pelaksanaan penerimaan pasien, filling, koding dan indeksing serta retensi dan pemusnahan sesuai dengan SOP. Assembling serta analising dan reporting belum sesuai dengan SOP. Puskesmas hendaknya melakukan pembuatan struktur dan pembagian tugas untuk setiap petugas di bagian rekam medis, memberikan pengarahan dan melakukan assembling, analising dan reporting sesuai dengan pedoman agar penerapan fungsi manajemen dalam pengelolaan rekam medis dapat terpenuhi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Rekam Medis, Puskesmas, Manajemen
Subjects: O Sport > Ilmu Kesehatan Masyarakat
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1
Depositing User: dwi setyo hastaningsih
Date Deposited: 08 Aug 2022 01:05
Last Modified: 08 Aug 2022 01:05
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/51105

Actions (login required)

View Item View Item