(ABSTRAK) Persepsi Mahasiswa Terhadap Media Pembelajaran Online (ILMO UNNES) Pada Prodi Pendidikan Teknik Bangunan Jurusan Teknik Sipil Universitas Negeri Semarang


M. Sulaiman Alkausar, 5101403007 (2010) (ABSTRAK) Persepsi Mahasiswa Terhadap Media Pembelajaran Online (ILMO UNNES) Pada Prodi Pendidikan Teknik Bangunan Jurusan Teknik Sipil Universitas Negeri Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of (ABSTRAK) Persepsi Mahasiswa Terhadap Media Pembelajaran Online (ILMO UNNES) Pada Prodi Pendidikan Teknik Bangunan Jurusan Teknik Sipil Universitas Negeri Semarang]
Preview
PDF ((ABSTRAK) Persepsi Mahasiswa Terhadap Media Pembelajaran Online (ILMO UNNES) Pada Prodi Pendidikan Teknik Bangunan Jurusan Teknik Sipil Universitas Negeri Semarang) - Published Version
Download (66kB) | Preview
Official URL: http://lib.unnes.ac.id

Abstract

Persepsi adalah cara pandang seseorang terhadap objek, peristiwa atau hubungan-hubungan yang diperoleh sehingga menimbulkan kesan tertentu. Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengetahui bagaimanakah persepsi mahasiswa terhadap sistem pembelajaran online (ILMO UNNES) (2) Untuk mengetahui sejauh mana penggunaan media pembelajaran online (ILMO UNNES ) bagi mahasiswa Prodi Pend. Teknik Bangunan angkatan 2009/2010, Jurusan Teknik Sipil, Universitas Negeri Semarang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif persentase yang menjelaskan variabel penelitian secara apa adanya. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Prodi. Pendidikan Teknik Bangunan angkatan 2009/2010 berjumlah 118 mahasiswa. Sampel yang diambil sejumlah 62 responden dengan menggunakan teknik pengambilan data secara acak atau sample random design menggunakan metode dokumentasi dan metode angket, Hasil penelitian dikategorikan dalam tiga faktor, yaitu (1) faktor internal,(2) faktor media pembelajaran,dan (3)faktor eksternal. Hasil penelitian mengenai faktor internal, didapatkan angka persentase paling tinggi adalah indikator minat belajar, sebesar 57.81 % menjawab setuju memiliki minat untuk menggunakan media pembelajaran online (ILMO UNNES). Hasil penelitian mengenai faktor media pembelajaran, didapat persentase paling tinggi adalah indikator materi pembelajaran online, sebesar 57.81 % menjawab setuju dengan adanya media online tersebut dapat memberikan informasi pembelajaran yang lebih lengkap dan up to date, Hasil penelitian mengenai faktor eksternal didapat angka persentase paling tinggi adalah indikator sarana dan prasarana, dengan persentase sebesar 46.86 % menjawab setuju menggunakan fasilitas pribadi, anjuran dari pihak jurusan dan dosen, serta pihak jurusan dan institusi telah memberikan fasilitas yang baik dalam pemanfaatan media pembelajaran online. Sedangkan pembelajaran online ILMO UNNES sendiri sudah memberikan pengaruh yang cukup besar bagi mahasiswa dan dosen, antara lain dapat meningkatkan minat dan motifasi belajar, sebagai penyedia materi perkuliahan yang cukup lengkap dan up to date, serta memberikan kenyamanan bagi penggunanya, tidak terlepas dari adanya dukungan sarana dan prasarana. Selanjutnya, saran yang dapat direkomendasikan antara lain (1) Perlu adanya sosialisasi yang lebih lanjut oleh institusi. (2) Hendaknya institusi memberikan peraturan atau kebijakan terhadap dosen dan mahasiswa agar memberlakukan beberapa kali tatap muka online dari total pembelajaran biasa di kelas. (3) Memaksimalkan penyediaan fasilitas kampus. (4) Perlu adanya peningkatan sumber daya manusia.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: persepsi mahasiswa, media pembelajaran online, ilmo unnes.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Bangunan, S1
Depositing User: Rizki Setiadi
Date Deposited: 30 Sep 2011 08:13
Last Modified: 25 Apr 2015 05:50
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/5097

Actions (login required)

View Item View Item