PENGEMBANGAN ATLAS HISTOLOGI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATERI JARINGAN HEWAN DI SMA


Yani, 4401417018 (2021) PENGEMBANGAN ATLAS HISTOLOGI SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MATERI JARINGAN HEWAN DI SMA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4401417018 - Yani Yan.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Media merupakan sarana yang tidak dapat dipisahkan dalam proses pembelajaran agar tujuan pembelajaran yang dilakukan dapat terwujud. Media belajar terdiri atas beberapa bentuk, yaitu media berbasis visual, audio visual, dan komputer. Salah satu bentuk media belajar visual adalah Atlas. Atlas Histologi merupakan suatu media belajar yang menyajikan foto jaringan secara lengkap dan berwarna yang didalamnya terdapat keterangan. Keterbatasan media pembelajaran di sekolah meliputi preparat awetan jaringan hewan yang belum lengkap dan media pembelajaran masih banyak memuat teks yang panjang. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan karakteristik dan menganalisis tingkat kevalidan serta kelayakan Atlas Histologi. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model sugiyono dengan tahapan mengidentifikasi potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi ahli, revisi desain, uji coba skala kecil, revisi produk, dan produk final. Karakteristik Atlas Histologi diukur berdasarkan hasil produk yang dikembangkan. Uji validitas Atlas Histologi dilakukan oleh ahli media dan materi. Uji skala kecil diukur dengan menggunakan angket respon siswa. Uji kelayakan Atlas Histologi diukur dengan menggunakan angket tanggapan guru biologi dan siswa kelas XI MIPA SMA, yang dianalisis secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakteristik Atlas Histologi yang dikembangkan tersusun dari yang sederhana hingga ke yang kompleks, memuat gambar-gambar berwarna dengan keterangan jaringannya, dan berfungsi sebagai media pembelajaran pada materi jaringan hewan. Hasil penelitian tingkat validitas media mendapatkan persentase sebesar 82,69% (kriteria sangat valid) dan validitas materi mendapatkan persentase sebesar 93,18% (kriteria sangat valid). Uji kelayakan Atlas dengan angket tanggapan guru mendapatkan persentase sebesar 92,50% (kriteria sangat layak) dan berdasarkan angket respon siswa mendapatkan persentase sebesar 84,63% (kriteria sangat layak). Penelitian ini dapat disimpulkan bahwa karakteristik Atlas Histologi tersusun dari yang sederhana hingga ke yang kompleks, memuat gambar-gambar berwarna dengan keterangan jaringannya, Atlas Histologi juga valid dan layak digunakan sebagai media belajar siswa pada materi jaringan hewan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Atlas Histologi, media belajar, jaringan hewan
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: sri yuniati perpustakaan
Date Deposited: 28 Jul 2022 07:30
Last Modified: 28 Jul 2022 07:30
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/50745

Actions (login required)

View Item View Item