PERANCANGAN MULTIMEDIA TEMBANG MACAPAT DENGAN METODE MULTIMEDIA DEVELOPMENT LIFE CYCLE DI SMP NEGERI 1 PECANGAAN


Failasofa Shidqi Novian, 5302413090 (2020) PERANCANGAN MULTIMEDIA TEMBANG MACAPAT DENGAN METODE MULTIMEDIA DEVELOPMENT LIFE CYCLE DI SMP NEGERI 1 PECANGAAN. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 5302413090 - Failasofa Shidqi Novian.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Bahasa Jawa merupakan salah satu mata pelajaran yang ada disekolah dari Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama, Sekolah Menengah Atas, yang didalamnya ada materi Tembang Macapat yang hanya digunakan oleh penduduk suku Jawa di Jawa Tengah, Yogyakarta dan Jawa Timur. Pembelajaran yang dilakukan oleh guru pada mata pelajaran Bahasa Jawa yang didalamnya mempelajari tentang Tembang Macapat di sekolah-sekolah di Jawa Tengah, masih menggunakan buku dan internet. Permasalahan yang terjadi adalah cara mempelajari Tembang Macapat dengan hanya membaca buku paket yang diberikan guru sehingga siswa kurang memahami pelajaran Tembang Macapat, itu juga terjadi di sekolah SMP Negeri 1 Pecangaan Jepara. Di SMP Negeri 1 Pecangaan Jepara kekurangan buku materi pendamping tentang materi bahasa jawa. Selama ini materi yang diajarkan memakai buku paket dari perpustakaan sekolah dan masih kurang. Setiap sepekan sekali, dari kelas 7 hingga 9 diberikan materi bahasa jawa yang didalamnya ada Tembang Macapat. Guru di SMP Negeri 1 Pecangaan Jepara memberikan materi tambahan melalui internet. Dari permasalahan itulah perlu adanya suatu alat atau media yang mampu membantu siswa atau pembaca untuk mempelajari Tembang Macapat tersebut. Dari permasalahan itulah perlu adanya suatu aplikasi Multimedia Tembang Macapat. Dalam perancangannya mengguanakan aplikasi Adobe Flash dan menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle dalam perancangan apikasi. Dari hasil pengujian aplikasi oleh ahli media menghasilkan presentase sebesar 92,56%, dari hasil pengujian ahli materi menghasilkan presentase sebesar 100%, serta hasil penilaian dari 70 (tujuh sepuluh) responden siswa menghasilkan presentase 80,08% yang sudah masuk dalam kriteria sangat layak untuk digunakan.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Multimedia Development Life Cycle, Tembang Macapat, Adobe Flash
Subjects: T Technology > Information and Computer
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Informatika dan Komputer, S1
Depositing User: TUKP unnes
Date Deposited: 27 Jul 2022 06:42
Last Modified: 27 Jul 2022 06:42
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/50649

Actions (login required)

View Item View Item