PENGEMBANGAN MODUL DIGITAL MENULIS TEKS CERITA PENDEK BERMUATAN NILAI KARAKTER JUJUR UNTUK PESERTA DIDIK KELAS XI SMA


Nur Khasanah, 2101417072 (2021) PENGEMBANGAN MODUL DIGITAL MENULIS TEKS CERITA PENDEK BERMUATAN NILAI KARAKTER JUJUR UNTUK PESERTA DIDIK KELAS XI SMA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 2101417072 - Nur Khasanah.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Menulis teks cerita pendek merupakan salah satu keterampilan berbahasa yang harus dikuasai oleh peserta didik dalam pembelajaran bahasa Indonesia kurikulum 2013. Namun, kegitan menulis menjadi masalah bagi peserta didik SMA, dalam pembelajarannya peserta didik dan pendidik hanya menggunakan buku paket yang disediakan oleh pemerintah sehingga pengetahuan peserta didik terhadap keterampilan menulis terbatas. Oleh karena itu pemanfaatan berbagai sumber belajar seperti modul dapat menjadi salah satu upaya pemecahan masalah menulis yang dialami oleh peserta didik. Nilai karakter jujur merupakan salah satu karakter bangsa yang tercermin dalam pancasila dan termasuk nilai moral dan perilaku yang terpuji. Namun, belakangan ini kejujuran menjadi salah satu krisis yang dialami oleh peserta didik, hilangnya nilai kejujuran dapat dilihat dari mulai maraknya peserta didik yang menyontek pada saat ujian ataupun kecurangan ketika mengerjakan tugas seperti menyalin tugas dari internet. Sehingga muatan nilai karakter jujur dalam modul dapat memberikan teladan kepada peserta didik. Tujuan penelitian ini yaitu (1) mendeskripsikan Kebutuhan Peserta Didik dan Pendidik Terhadap Pengembangan Modul Digital Menulis Cerita Pendek Bermuatan Nilai Karakter Jujur Untuk Peserta Didik Kelas XI SMA, (2) mendeskripsikan Prinsip pada Pengembangan Modul Digital Menulis Cerita Pendek Bermuatan Nilai Karakter Jujur Untuk Peserta Didik Kelas XI SMA, (3) mendeskripsikan Prototipe pada Pengembangan Modul Digital Menulis Cerita Pendek Bermuatan Nilai Karakter Jujur Untuk Peserta Didik Kelas XI SMA, (4) mendeskripsikan Penilaian Validator Ahli terhadap pada Pengembangan Modul Digital Menulis Cerita Pendek Bermuatan Nilai Karakter Jujur Untuk Peserta Didik Kelas XI SMA, (5) mendeskripsikan Perbaikan Prototipe pada Modul Pengembangan Modul Digital Menulis Cerita pendek Bermuatan Nilai Karakter Jujur Untuk Peserta Didik Kelas XI SMA Berdasarkan Penilaian para Validator. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) yang dilakukan dalam lima tahao yaitu (1) potensi dan masalah, (2) pengumpulan data, (3) desain produk, (4) validasi desain, dan (5) revisi dan perbaikan desain. Sumber data penelitian ini adalah peserta didik kelas XI di MA Futuhiyyah Mranggen, SMA N 2 Mranggen, dan SMA N 1 Demak dan pendidik bahasa Indonesia dari MA Futuhiyyah Mranggen, SMA N 2 Mranggen, dan SMA N 1 Demak. Sumber data yaitu validasi prototipe modul menulis teks cerita pendek

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: menulis teks cerita pendek, modul, nilai karakter jujur
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia
P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Pendidikan Bahasa dan Sastra
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (S1)
Depositing User: sri yuniati perpustakaan
Date Deposited: 26 Jul 2022 03:28
Last Modified: 26 Jul 2022 03:28
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/50593

Actions (login required)

View Item View Item