PERANCANGAN IDENTITAS VISUAL BAND THIRTY MINUTES LATE DAN APLIKASINYA PADA MEDIA PROMOSI
Fariedky Junifer Delpiero, 2411416057 (2021) PERANCANGAN IDENTITAS VISUAL BAND THIRTY MINUTES LATE DAN APLIKASINYA PADA MEDIA PROMOSI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Band Thirty Minutes Late merupakan band baru potensial dengan kualitas musikalitas yang baik. Namun karya lagu berkualitas tidak cukup menjadi modal agar bisa dikenal oleh khalayak luas. Berdasarkan analisis kebutuhan, band Thirty Minutes Late membutuhkan identitas visual untuk mendukung pencitraan positif band tersebut. Proyek studi ini bertujuan merancang identitas visual dan mengaplikasikannya pada media promosi band Thirty Minutes Late agar menghasilkan identitas visual baru yang mencerminkan citra band tersebut. Metode yang digunakan dalam perancangan identitas visual band Thirty Minutes Late membutuhkan beberapa tahapan, yakni (1) Tahap pra produksi, menggunakan sketsa sebagai langkah awal dalam pembuatan rancangan gambar (2) tahap produksi, pada tahap ini komputer, konsultasi dosen dan persetujuan klien, revisi dan penyempurnaan karya, mockup dan dummy menjadi metode untuk tahapan produksi (3) tahap pasca produksi menghasilkan penyajian karya seni, penulisan laporan proyek studi, dan pertanggungjawaban karya. Proyek studi ini telah menghasilkan beberapa karya seperti logo, stationary set, merchandise, media promosi, media iklan cetak dan online. Target audiens band Thirty Minutes Late adalah remaja maupun dewasa yang rindu dengan genre rock lawas. Dapat disimpulkan dengan adanya hasil karya ini diharapkan dapat diterapkan pada media yang mendukung, efektif, serta komunikatif oleh band Thirty Minutes Late, sehingga dapat menarik lebih banyak penggemar serta mampu bersaing di khasanah musik Indonesia.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Identitas Visual, Media Promosi |
Subjects: | M Music and Books on Music > M Music |
Fakultas: | Fakultas Bahasa dan Seni > Desain Komunikasi Visual, S1 |
Depositing User: | TUKP unnes |
Date Deposited: | 08 Jul 2022 04:21 |
Last Modified: | 08 Jul 2022 04:21 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/50103 |
Actions (login required)
View Item |