PENGEMBANGAN MODEL ALAT BANTU GERAK UNTUK PEMBELAJARAN GERAK DASAR LOKOMOTOR DAN MANIPULATIF PADA SISWA BERKEBUTUHAN KHUSUS TUNANETRA
Mardhani Putra Mashudhi, 0602517061 (2022) PENGEMBANGAN MODEL ALAT BANTU GERAK UNTUK PEMBELAJARAN GERAK DASAR LOKOMOTOR DAN MANIPULATIF PADA SISWA BERKEBUTUHAN KHUSUS TUNANETRA. Masters thesis, UNNES.
PDF
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Latar Belakang penelitian ini yaitu dengan perkembangan zaman di dunia pendidikan, dengan sarana prasarana di SLB yang masih terbatas akan berpengaruh pada proses pembelajaran pendidikan jasmani. Memanfaatkan alat yang bisa digunakan dalam pembelajaran dan memodifikasi permainan dengan tujuan PJOK yang sebenarnya, yaitu bagaimana membuat siswa bergerak, merasa senang dan berkeringat saat pembelajaran pendidikan jasmani berlangsung. Alat yang dibuat ini terdiri dari gerak dasar berjalan, berlari, dan meloncat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan dan menganalisis: (1) Produk alat bantu gerak dapat memudahkan guru dan siswa dalam melakukan gerak lokomotor di sekolah, (2) keefektifan penggunaan alat bantu gerak oleh siswa dalam proses belajar gerak di sekolah. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan. Penelitian Pendidikan dan pengembangan (R & D) merupakan proses yang digunakan untuk mengembangkan dan memvalidasi produk pendidikan.Prosedur penelitian yang dilakukan meliputi beberapa kegiatan yaitu: (1) Identifikasi potensi dan masalah; (2) Pengumpulan data; (3) Desain produk; (4) Validasi ahli; (5) Revisi; (6) Uji coba skala kecil (7) Revisi produk; (8) Uji coba skala besar; (9) Revisi produk. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini meliputi (1) Lembar penilaian / kuisioner; (2) Saran; Subyek penelitian, Analisis data. Hasil validasi ahli materi I dan ahli materi II diperoleh dari aspek kualitas materi dan isi dengan presentase dari ahli materi I pada tahap I 67% dan tahap II 90% dan dari ahli materi II pada tahap I 60% dan tahap II 89%. Dalam uji coba skala kecil, nilai yang diperoleh dari pelatih adalah dengan kategori sangat baik dengan presentase rata-rata 91,20%.. Hasil pengujian produk skala besar diperoleh nilai dengan kategori sangat baik dengan presentase rata-rata 90,50%. Simpulan dalam penelitian ini telah dihasilkan sebuah produk alat bantu gerak pembelajaran Lokomotor dan Manipulatif untuk Tunanetra. Saran untuk produk pengembangan alat bantu gerak Tunanetra direkomendasikan kepada guru penjas adaptif untuk digunakan sebagai alat bantu dalam pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Tunanetra, Alat Bantu Gerak, Lokomotor, Manipulatif |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Fakultas: | Pasca Sarjana > Pendidikan Olahraga S2 |
Depositing User: | S.Hum Maria Ayu |
Date Deposited: | 01 Apr 2022 11:50 |
Last Modified: | 01 Apr 2022 11:50 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/49464 |
Actions (login required)
View Item |