ANALISIS LITERASI DATA KEGIATAN PRAKTIKUM FISIKA SISWA KELAS XI


Dewi Rahmawati, 0403518011 (2022) ANALISIS LITERASI DATA KEGIATAN PRAKTIKUM FISIKA SISWA KELAS XI. Masters thesis, UNNES.

[thumbnail of TESIS_1 - Dewi Rahmawati.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Revolusi industri 4.0 merupakan perubahan dunia pada abad ke-21. Pendidikan menjadi salah dampak dari adanya revolusi industri 4.0. Kemampuan yang dibutuhkan dalam era ini adalah kemampuan melek tiga literasi, yaitu literasi data, literasi teknologi, dan literasi manusia. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui peningkatan literasi data melalui treatment berupa kegiatan praktikum fisika dan soal literasi data, 2) Mengetahui kendala bagi siswa dalam penguasaan literasi data melalui treatment berupa kegiatan praktikum dan latihan soal berbasis online. Penelitian ini menggunakan metode Mix Methods dengan desain concurrent embedded, sedangkan desain eksperimen yang digunakan adalah one group pretest-posttest design. Instrumen yang digunakan adalah tes tertulis yang berjumlah 10 nomor untuk mendapatkan skor pretest- posttest. Skor pretest-posttest digunakan untuk mengukur peningkatan literasi data siswa. Pada penelitian ini terdapat tiga kali treatment yang dilakukan berupa kegiatan praktikum dan soal literasi data dengan materi yang berbeda-beda. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa terdapat peningkatan literasi data. Persentase skor literasi data sebesar 49,55% dengan kategori sedang. Kesulitan siswa dalam mengerjakan soal berbentuk esai menggunakan CBT menjadi salah satu penyebab siswa memperoleh skor literasi yang rendah. Siswa mengalami kesulitan dalam menginputkan/menggambarkan grafik melalui CBT. Besarnya efek (Effect size) dari treatment berupa kegiatan praktikum suhu dan kalor dalam peningkatan literasi data di atas 0,8 sehingga dikategorikan memberi efek besar. Artinya, penggunaan treatment tersebut memberikan efek yang besar terhadap peningkatan literasi data siswa MA Negeri Pemalang. Kendala yang dialami siswa dalam menguasai literasi data kurangnya kegiatan praktikum dan pengukuran, kesulitan siswa dalam memahami konsep pengukuran, kesulitan siswa dalam menjawab soal berbentuk esai dengan CBT, keefektifan pendekatan pembelajaran yang dilakukan guru. Selain itu siswa belum mengenal soal literasi data.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kegiatan Praktikum, Literasi Data.
Subjects: L Education > L Education (General)
Fakultas: Pasca Sarjana > Pendidikan Fisika, S2
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 01 Apr 2022 04:04
Last Modified: 01 Apr 2022 04:04
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/49454

Actions (login required)

View Item View Item