TEMBANG DOLANAN JAWA DAN IMPLEMENTASI NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM PROSES PEMBELAJARAN SENI BUDAYA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 MASARAN KABUPATEN SRAGEN


Meisera Fika Lathifasari, 0204519008 (2021) TEMBANG DOLANAN JAWA DAN IMPLEMENTASI NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM PROSES PEMBELAJARAN SENI BUDAYA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA NEGERI 1 MASARAN KABUPATEN SRAGEN. Masters thesis, UNNES.

[thumbnail of TESIS_MEISERA FIKA LATHIFASARI - Meisera Fika Lathifasari.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Tembang dolanan Jawa merupakan aset seni tradisi di Nusantara khususnya di Jawa yang banyak mengandung petuah-petuah luhur yang diperoleh dari nenek moyang kita sebagai pembangun karakter bangsa. Pendidikan karakter melalui pembelajaran tembang dolanan Jawa bertujuan untuk meningkatkan mutu penyelenggaraan pendidikan. Masalah penelitian ini yaitu bagaimana proses pembelajaran tembang dolanan Jawa, kandungan nilai pendidikan karakter, dan implementasinya pada proses pembelajaran seni budaya. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan dan menganalisis proses pembelajaran tembang dolanan Jawa serta nilai pendidikan karakter dalam tembang dolanan Jawa serta implementasi pada proses pembelajaran seni budaya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan pendekatan etnomusikologi, antropologi pendidikan, dan classroom-action reseach. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data menggunakan triangulasi teknik pengumpulan data, waktu dan sumber. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran tembang dolanan Jawa di Sekolah Menengah Pertama Negeri 1 Masaran meliputi: (1) Tujuan; (2) Subjek belajar; (3) Materi pembelajaran; (4) Strategi pembelajaran; (5) Metode pembelajaran; (6) Media pembelajaran; serta (7) Penunjang sumber belajar. Sedangkan Tahapan pembelajaran meliputi: (1) Pembukaan; (2) Inti; (3) Penutup; (4) Evaluasi pembelajaran. Nilai karakter pada tembang dolanan Menthog-menthog adalah gotong-royong/kerja sama, kerja keras, dan mandiri. Nilai karakter pada tembang dolanan Jawa Cublak-cublak Suweng yaitu dermawan, kerja keras, dan rendah hati. Nilai karakter pada tembang dolanan Jawa Gugur Gunung yaitu gotong-royong dan kesatuan. Adapun implementasi nilai pendidikan karakter pada proses pembelajaran tembang dolanan Jawa dilihat dari proses perencanaan, pelaksanaan yang teridentifikasi beberapa nilai yaitu: (1) Nilai kegotongroyong/kerjasama/kesatuan; (2) Nilai kerja keras dan mandiri; (3) Nilai kedermawanan; (4) Nilai rendah hati; (5) Nilai religius; (6) Nilai cinta lingkungan, dan evaluasi. Penelitian ini digunakan sebagai rujukan bagi pengkaji seni, pendidik maupun pemerintah setempat terkait proses pembelajaran, kandungan nilai karakter dan implementasinya.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: tembang dolanan Jawa, pembelajaran, nilai karakter
Subjects: L Education > L Education (General)
Fakultas: Pasca Sarjana > Pendidikan Seni, S2
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 31 Mar 2022 07:30
Last Modified: 31 Mar 2022 07:30
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/49422

Actions (login required)

View Item View Item