KEEFEKTIFAN MODEL MIND MAPPING BERBANTUAN MEDIA POSTER TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS IV SDN GUGUS DEWI SARTIKA KECAMATAN BERGAS


Muhamad Mufid Bawazir, 1401416502 (2021) KEEFEKTIFAN MODEL MIND MAPPING BERBANTUAN MEDIA POSTER TERHADAP HASIL BELAJAR IPS SISWA KELAS IV SDN GUGUS DEWI SARTIKA KECAMATAN BERGAS. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1401416502 - Mufid Bawazir.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (9MB) | Request a copy

Abstract

Berdasarkan hasil obeservasi, wawancara, dan data hasil belajar yang dilakukan di kelas IV SDN Gugus Dewi Sartika Bergas didapat bahwa hasil belajar IPS kurang maksimal dikarenakan model yang digunakan guru belum optimal, guru cenderung menggunakan model dengan unsur permainan yaitu model snowball throwing dan talking stick sehingga siswa terlalu semangat dalam pembelajaran dan membuat suasana kelas menjadi kurang terkendali, serta penguasaan materi masih cenderung kurang, sehingga perlu adanya perlakuan yaitu dengan penerapan model mind mapping, karena model tersebut memungkinkan siswa untuk mengingat banyak materi dengan cara yang menyenangkan dan kreatif.Tujuan penelitian ini yaitu menguji keefektifan model pembelajaran mind mapping berbantuan poster terhadap hasil belajar IPS dan mendeskripsikan aktivitas siswa dalam pembelajaran IPS. Jenis penelitian yang digunakan adalah quasi experimental atau eksperimen semu dengan desain non equivalent control group design. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN Gugus Dewi Sartika Bergas dan yang menjadi sampel adalah siswa kelas IV SDN Munding 01 sebagai kelas eksperimen dan kelas IV SDN Wujil 01 sebagai kelas kontrol dengan teknik cluster random sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, observasi, dan dokumentasi. Tes hasil belajar yang digunakan berupa pretest dan posttest yang berbentuk pilihan ganda. Analisis data yang digunakan yaitu uji hipotesis, uji gain, dan analisis deskriptif. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa t hitung adalah 3,282, sedangkan nilai t tabel yaitu 2,002. T hitung lebih besar dari t tabel (3,282 ˃ 2,002) yang berarti model pembelajaran mind mapping berbantuan poster lebih efektif terhadap hasil belajar IPS. Hasil uji n-gain kelas eksperimen lebih tinggi yaitu nilai n-gain kelas kontrol adalah 0,113 termasuk dalam kriteria rendah sedangkan nilai n-gain kelas eksperimen adalah 0,413 termasuk dalam kriteria sedang. Pengamatan aktivitas siswa dengan lembar observasi menunjukkan rata-rata aktivitas siswa kelas eksperimen lebih tinggi yaitu 76% dibandingkan kelas control yaitu 58%. Simpulan penelitian ini yaitu model pembelajaran mind mapping efektif digunakan pada pembelajaran IPS dan meningkatkan hasil belajar. Pembelajaran dengan menggunakan mind mapping sebaiknya memperhatikan beberapa hal, yaitu perencanaan pembelajaran dan manajemen waktu yang baik sehingga pembelajaran berjalan dengan efekif dan efisien.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: mind mapping; hasil belajar; keefektifan; IPS
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 30 Mar 2022 06:26
Last Modified: 30 Mar 2022 06:26
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/49298

Actions (login required)

View Item View Item