PROFIL PERSONALITY ATLET NATIONAL PARALYMPIC COMMITTEE JAWA TENGAH TAHUN 2021


Angga Kusumawardhanny, 0602518023 (2021) PROFIL PERSONALITY ATLET NATIONAL PARALYMPIC COMMITTEE JAWA TENGAH TAHUN 2021. Masters thesis, UNNES.

[thumbnail of Persetujuan Tesis_Angga Kusumawardhany - Angga KW.pdf] PDF - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Permasalahan penelitian ini adalah adanya perbedaan yang terjadi karena tingkat difabel atlet disabilitas seperti proses latihan, tingkat keterampilan, faktor usia, faktor-faktor pengalaman bertanding, dan tugas gerak yang harus dilakukan antara cabang olahraga yang satu dengan yang lainnya berbeda. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis karakteristik personality atltet disabilitas yang ditinjau dari antar cabang olahraga dan antar difabel Penelitian ini merupakan Penelitian mengunakan pendekatan mix methods. Populasi penelitian ini adalah semua atlet NPC Jawa Tengah dari berbagai kota/ kabupaten di Provinsi Jawa Tengah. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket, kuesioner dan wawancara. Instrumen penelitian ini menggunakan SPQ 20 dengan reliabilitas 0,6-0,8. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis uji prasyarat penelitian uji kolmogrov-smirnov dan uji hipotesis multi- variate analysis of covariance (mancova). Hasil penelitian menunjukkan bahwa; (1) personality atau kepribadian atlet disabilitas NPCI Provinsi Jawa Tengah dalam kategori baik; (2) personality atau kepribadian atlet disabilitas fisik lebih baik dibandingkan atlet disabilitas sensorik; (3) terdapat perbedaan personality atau kepribadian atlet disabilitas fisik dengan atlet disabilitas sensorik dengan hasil uji equal variances assumed sig.2- tailed 0,042 < 0,05; (4) personality atau kepribadian atlet disabilitas olahraga individu lebih baik dibandingkan atlet disabilitas olahraga kelompok; (5) terdapat perbedaan personality atau kepribadian atlet olahraga individu dengan atlet olahraga kelompok dengan hasil uji equal variances assumed sig.2-tailed 0,015 < 0,05. Simpulan, hasil penelitian menunjukkan bahwa personality atau kepribadian atlet disabilitas NPCI Provinsi Jawa Tengah dipengaruhi oleh perbedaan difabel dan cabang olahraga yang atlet tekuni. Peneliti menyarankan bahwa informasi karekteristik kepribadian anak disabilitas dapat dijadikan pedoman dan arahan kepribadian atlet.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Personality Atlet Disabilitas
Subjects: L Education > L Education (General)
Fakultas: Pasca Sarjana > Pendidikan Olahraga S2
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 29 Mar 2022 03:06
Last Modified: 29 Mar 2022 03:06
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/49219

Actions (login required)

View Item View Item