PENGARUH PANJANG TUNGKAI, KEKUATAN OTOT TUNGKAI, DAN KELENTUKAN TUNGKAI TERHADAP DRIBBLING PADA PERMAINAN SEPAKBOLA KU-19 DI SSB SSS SEMARANG TAHUN 2019


RINOFAJAR NUGROHO, 6301414159 (2021) PENGARUH PANJANG TUNGKAI, KEKUATAN OTOT TUNGKAI, DAN KELENTUKAN TUNGKAI TERHADAP DRIBBLING PADA PERMAINAN SEPAKBOLA KU-19 DI SSB SSS SEMARANG TAHUN 2019. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 6301414159 - Rino Fajar.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Pada permainan sepakbola, dribbling adalah hal penting untuk dikuasai. Tujuan penelitian ini : (1) Untuk mengetahui pengaruh panjang tungkai terhadap Dribbling pada permainan sepakbola. (2) Untuk mengetahui pengaruh kekuatan otot tungkai terhadap Dribbling pada permainan sepakbola. (3) Untuk mengetahui pengaruh kelentukan tungkai terhadap Dribbling pada permainan sepakbola. (4) Untuk mengetahui pengaruh panjang tungkai, kekuatan otot tungkai, dan kelentukan tungkai terhadap Dribbling pada permainan sepakbola. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Sampel penelitian ini adalah 20 siswa di SSB SSS Semarang. Teknik analisis datanya analisis regresi. Hasil analisis : (1) Nilai sig= 0,03 dengan t-hitung=3.525 (ada pengaruh panjang tungkai terhadap Dribbling). (2) Nilai sig=0,042 dengan t-hitung=2,206 (ada pengaruh kekuatan otot tungkai terhadap Dribbling). (3) Nilai sig=0,028 dengan t-hitung=2,419 (ada pengaruh kelentukan tungkai terhadap Dribbling). (4) Nilai sig = 0.01 dengan F-hitung 8,576 (ada pengaruh panjang tungkai, kekuatan otot tungkai, dan kelentukan tungkai terhadap Dribbling pada permainan sepakbola). Simpulan: ada pengaruh panjang tungkai, kekuatan otot tungkai, dan kelentukan tungkai terhadap Dribbling pada permainan sepakbola. Saran : pelatih hendaknya memberikan program pembinaan secara baik, pelatih memberikan program latihan tendangan jarak jauh secara runtut dimulai dari latihan teknik dasar Dribbling dan latihan fisik, dan siswa banyak menambah beban latihan khusus untuk meningkatkan kekuatan otot tungkai.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pengaruh Dribbling, SSB SSS Semarang.
Subjects: O Sport > Pendidikan Kepelatihan Olahraga
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 28 Mar 2022 07:39
Last Modified: 28 Mar 2022 07:39
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/49198

Actions (login required)

View Item View Item