HUBUNGAN DEBIT OUTLET PIPA TERHADAP HEAD PADA GEDUNG 2 LANTAI (STUDI MODEL FISIK)
FIKRI TAFTAZANI, 5113414014 (2020) HUBUNGAN DEBIT OUTLET PIPA TERHADAP HEAD PADA GEDUNG 2 LANTAI (STUDI MODEL FISIK). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Pendistribusian air bersih pada gedung-gedung bertingkat memerlukan suatu instalasi pendistribusian yang mampu memenuhi kebutuhan akan air bersih secara merata ke seluruh lantai pada gedung. Perbedaan tinggi tiap lantai pada gedung bertingkat tidak sama, ini menyebabkan besar debit air bersih yang keluar dari alat plumbing pada tiap lantai tidak sama. Untuk menghasilkan debit air yang optimal dibutuhkan perancangan instalasi yang baik. Untuk itu dirancang suatu sistem pendistribusian air bersih pada suatu gedung bertingkat untuk memenuhi kebutuhan air bersih pada gedung tersebut. Dimana perancangan ini meliputi Perhitungan kecepatan aliran air dalam pendistribusian dan debit aliran air bersih pada tiap lantai. Pada penelitian kali ini menggunakan berbagai variasi untuk mengetahui pengaruh yang terjadi terhadap debit. Debit air pada pipa berbeda-beda pada setiap nomor pipa. Pada percobaan 1 debit pipa bervariasi. Debit terendah dan tertinggi terjadi pada lantai 2 pipa no 4 sedangkan tertinggi di lantai 2 pipa no 6 masing masing sebesar 0.1 liter/s dan 0.151 liter/s. Pada percobaan 2 air dapat mengalir dengan lancar. Pada percobaan 3 air pada lantai 2 tidak dapat mengalir. Pada percobaan 4 terdapat beberapa pipa yang tidak mengalir. Pada variasi 5 semua tidak ada masalah, semua dapat mengalir dengan lancar. Dari pengujian yang telah dilakukan debit aliran sangat berpengaruh dengan kecepatan. Ketika kecepatan aliran rendah didapati hasil debit yang rendah. Hal tersebut terjadi karena kecepatan aliran berbanding lurus dengan debit. Faktor lain yang mempengaruhi tinggi rendahnya debit disebabkan oleh diameter pipa. Umumnya pipa dengan diameter kecil memiliki lebih tinggi kecepatannya daripada pipa dengan diameter yang lebih besar. Apabila kecepatan tinggi maka otomatis debit tinggi.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | sistem perpipaan, debit aliran dalam pipa, kecepatan aliran |
Subjects: | T Technology > TYA Teknik Sipil |
Fakultas: | Fakultas Teknik > Teknik Sipil, S1 |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 28 Mar 2022 04:59 |
Last Modified: | 28 Mar 2022 04:59 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/49193 |
Actions (login required)
View Item |