Pengelolaan Pembelajaran Kontekstual Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Warga Belajar Kejar Paket B Di PKBM Parang Garuda Kecamatan Winong Kabupaten Pati, tahun pelajaran 2009/2010.


Astuti Dwi, 2009 (2009) Pengelolaan Pembelajaran Kontekstual Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Warga Belajar Kejar Paket B Di PKBM Parang Garuda Kecamatan Winong Kabupaten Pati, tahun pelajaran 2009/2010. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pengelolaan Pembelajaran Kontekstual Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Warga Belajar Kejar Paket B Di PKBM Parang Garuda Kecamatan Winong Kabupaten Pati, tahun pelajaran 2009/2010.]
Preview
PDF (Pengelolaan Pembelajaran Kontekstual Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Warga Belajar Kejar Paket B Di PKBM Parang Garuda Kecamatan Winong Kabupaten Pati, tahun pelajaran 2009/2010.) - Published Version
Download (20kB) | Preview

Abstract

Astuti Dwi, 2009, pengelolaan Pembelajaran Kontekstual Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Warga Belajar Kejar Paket B Di PKBM Parang Garuda Kecamatan Winong Kabupaten Pati, tahun pelajaran 2009/2010. Skripsi Program Studi Pendidikan Luar Sekolah Dasar FIP Universitas Negeri Semarang. Kata kunci : Model pembelajaran kontekstual meningkatkan prestasi Contextual Teaching And Learning (CTL) adalah suatu pendekatan pembelajaran yang menekankan kepada proses keterlibatan warga belajar secara penuh untuk dapat menemukan materi yang dipelajari dan menghubungkannya dengan situasi kehidupan nyatal. Kelebihan konsep belajar ini yaitu hasil pembelajaran diharapkan alamiah dalam bentuk kegiatan siswa bekerja, bukan transfer pengetahuan dari guru kesiswa. Strategi pembelajaran lebih dipentingkan dari pada hasil.Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan factor penghambat dalam pembelajaran bahasa Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan pengelolan pembelajaran kontekstual dalam meningkatkan prestasi belajar warga belajar kejar paket B di PKBM Parang Garuda. Pendekatan dalam penelitian ini adalah kualitatif, lokasi penelitian di PKBM Parang Garuda Kecamatan Winong Kabvupaten Pati. Subjek dalam penelitian ini adalah keseluruhan badan atau elemen yang akan di teliti yaitu tutor bahasa indonesia. Fokus dari penelitian ini adalah perencanaan , pelaksanaan, evaluasi, dan faktor penghambat dalam pembelajaran kontekstual bidang studi mata pelajaran bahasa Indonesia. Sumber data dalam penelitian ini adalah sumber data primer dan sekunder. Teknik dala pengumpulan data adalah observasi dan wawancara. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, penarikan simpulan. Hasil penelitian yang yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu model pembelajaran kontekstual dapat meningkatkan prestasi belajar warga belajar kejar paket B di PKBM Parang Garuda. Materi yang di sajikan adalah membaca, menulis, mendengar dan berbicara. Pembelajaran ini meliputi 3 tahap yaitu : a) perencanaan meliputi perencanaan materi, metode, strategi, media, sumber belajar, evaluasi. b) pelaksanaan pembelajaran yaitu : konstruktivisme, inkuiri, bertanya, masyarakat belajar, pemodelan, penilaian yang sebenarnya. c) evaluasi yang di gunakan evaluasi sumatif dan formatif. Faktor penghambat meliputi: keaktifan tutor, keterbatasan fasilitas pembelajaran, keaktifan warga belajar. Tutor diharapkan mampu meningkatkan kualitas pembelajaran dengan cara memberikan pengalaman belajar secara kontektual dan praktis kepada siswa, artinya pembelajaran harus bermakna dan memberikan kesempatan berlatih ketrampilan dan pengalamanya pada diri siswa menjadi warga negara yang sebenarnya, sehingga mampu menghadapi persoalan keseharian di masyarakat nantinya

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Model pembelajaran kontekstual meningkatkan prestasi
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Sekolah (S1)
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 29 Sep 2011 02:38
Last Modified: 29 Sep 2011 02:38
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/4915

Actions (login required)

View Item View Item