PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS POE (PREDICT�OBSERVE-EXPLAIN) TERINTEGRASI SCIENCE EDUTAINMENT PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN KELAS VII SMP


Tsamrotus sakinah, 4001416023 (2021) PENGEMBANGAN LKPD BERBASIS POE (PREDICT�OBSERVE-EXPLAIN) TERINTEGRASI SCIENCE EDUTAINMENT PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN KELAS VII SMP. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 4001416023 - Tsamrotus Sakinah.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Kemampuan pemecahan masalah dibutuhkan siswa dalam upaya penyelesaian masalah pencemaran lingkungan yang terjadi di lingkungan sekitar siswa. Guru membutuhkan bahan ajar yang mampu membantu siswa dalam melakukan upaya pemecahan masalah pada materi pencemaran lingkungan, yaitu dengan membuat lembar kerja pendukung yang efektif dan manarik agar mampu membantu ketercapaian kompetensi yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan LKPD dengan karakteristik POE dan science edutainment serta mengetahui kelayakan LKPD berbasis POE terintegrasi science edutainment. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model ADDIE meliputi tahap Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation. Namun, dalam penelitian ini hanya dibatasi sampai tahap development. Instrumen yang digunakan terdiri dari soal tes uraian kemampuan pemecahan masalah, angket validasi ahli, dan angket tanggapan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Karakteristik dari LKPD berbasis POE terintegrasi science edutainment yaitu LKPD dibuat dengan ukuran A4 (210 x 297 mm) dan terdiri dari komponen-komponen sama seperti LKPD lainya, yang membedakan LKPD berbasis POE terintegrasi science edutainment dengan LKPD lainya adalah adanya kegiatan Ayo Kita Diskusi yang berisi (1) kegiatan predict (memprediksi), (2) kegiatan observe (observasi), (3) kegiatan explain, (4) permainan edukatif Teka-Teki Silang IPA (TTS IPA); dan (5) kegiatan “Ayo Kita Nyanyi” yang berisi lagu bertemakan materi pencemaran lingkungan. Didasarkan penilaian validator materi dan media, kelayakan LKPD menunjukan kriteria sangat layak, dengan persentase rata-rata 84,2% untuk ahli materi, 86,5% untuk ahli media, dan mendapat tanggapan baik dari siswa dengan persentase rata-rata 81,6%.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Lembar Kerja Peserta Didik, POE, Science edutainment, kemampuan pemecahan masalah
Subjects: Q Science > QH Natural history
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 22 Mar 2022 07:48
Last Modified: 22 Mar 2022 07:48
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/49147

Actions (login required)

View Item View Item