NILAI HUMANISME DALAM DRAMA JEPANG “GOOD DOCTOR”


Maulina Dayinta, 2302416046 (2020) NILAI HUMANISME DALAM DRAMA JEPANG “GOOD DOCTOR”. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of NILAI HUMANISME DALAM DRAMA JEPANG “GOOD DOCTOR”] PDF (NILAI HUMANISME DALAM DRAMA JEPANG “GOOD DOCTOR”)
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Pada zaman sekarang, banyak masyarakat yang lebih memikirkan dirinya sendiri dibanding dengan orang lain membuat penanaman nilai humanisme sangatlah penting. Terdapat banyak cara yang dapat dilakukan untuk menanamkan nilai humanisme, salah satu yang paling praktis melalui sebuah media. Media audio visual yang paling diminati saat ini yaitu drama. Drama banyak mengandung cerita yang berhubungan dengan masyarakat umum menjadikannya sangat populer. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan konteks yang mengandung unsur nilai humanisme dalam drama Jepang Good Doctor. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah simak catat. Data yang telah terkumpul selanjutnya dianalisis menggunakan teknik deskriptif. Data yang terkumpul adalah sebanyak 17 data yang mengandung 6 nilai humanisme menurut Hardiman (dalam Kartika, 2013). Nilai humanisme tersebut adalah menghargai pendapat orang lain, kerja sama, rela berkorban, peduli terhadap orang lain, tolong menolong dan solidaritas.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: nilai humanisme
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures
P Language and Literature > PN Literature (General)
P Language and Literature > PN Literature (General) > PN1993 Motion Pictures
Fakultas: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa Jepang (S1)
Depositing User: annisa dwi cahyaningtyas
Date Deposited: 10 Jan 2022 06:43
Last Modified: 10 Jan 2022 06:43
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/48242

Actions (login required)

View Item View Item