Asesmen Sains Berorientasi Next Generation Science Standards (NGSS)


Wiwi Isnaeni, - (2019) Asesmen Sains Berorientasi Next Generation Science Standards (NGSS). UNNES Press, Semarang.

[thumbnail of BUKU NGSS LENGKAP - MONOGRAF-pages-4-140 - Wiwi Isnaeni.pdf] PDF
Download (2MB)

Abstract

Buku referensi ini disusun sebagai upaya mengembangkan profesi calon guru melalui penyusunan instrumen asesmen sains dan memperoleh instrumen yang berkualitas dengan memuat keterampilan NGSS. Meskipun pada saat ini buku tentang asesmen sains telah diproduksi oleh berbagai penerbit, tetapi buku ini memiliki kelebihan yakni mengungkap telaah pustaka teori, tinjauan asesmen berdasarkan tiga ranah pendidikan, hasil-hasil penelitian yang relevan, dan pengembangan penyusunan asesmen sains yang berorientasi NGSS. Buku referensi ini diharapkan dapat membangkitkan semangat untuk meneliti dan menulis bagi calon guru dan guru terutama yang memiliki bidang keahlian sains dan rumpun bidang keahlian. Isi buku Asesmen Sains Berorientasi Next Generation Science Standards (NGSS), dibagi dalam enam bab. Bab pertama tentang pendahuluan yang berisi pentingnya kompetensi profesional aspek asesmen bagi profesi guru. Bab kedua tentang asesmen berdasarkan tiga ranah pendidikan. Bab ketiga tentang hasil penelitian pendidikan sains yang relevan. Bab keempat mengenai hasil penelitian pengembangan asesmen sains berorientasi NGSS. Bab kelima diisi Penutup meliputi simpulan, implikasi, dan rekomendasi. Bagian akhir buku terdiri atas Daftar Pustaka, Glosarium, dan Indeks. Tujuan disusun buku ini terutama ditujukan untuk membantu calon guru dan guru, serta pemerhati dan peneliti bidang pendidikan agar memiliki perhatian dan tanggung jawab terhadap kemajuan pendidikan terutama pendidikan sains serta disiplin ilmu yang serumpun. Dalam kesempatan ini, penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Rektor Universitas Negeri Semarang yang telah mengeluarkan kebijakan Hibah Penelitian Pengembangan Keilmuan sehingga dihasilkan buku referensi yang diterbitkan tahun 2019. Akhir kata, tidak ada gading yang tak retak. Sumbang saran pemikiran dari para pembaca yang budiman sangat kami harapkan untuk penyempurnaannya

Item Type: Book
Subjects: Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 07 Jan 2022 02:16
Last Modified: 07 Jan 2022 02:16
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/48175

Actions (login required)

View Item View Item