EFEKTIVITAS METODE ROLE PLAYING BERBANTUAN MEDISPRO UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISTEM REPRODUKSI MANUSIA


Wiwi Isnaeni, - (2015) EFEKTIVITAS METODE ROLE PLAYING BERBANTUAN MEDISPRO UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISTEM REPRODUKSI MANUSIA. Unnes Journal of Biology Education, 4 (3). pp. 311-316. ISSN 2252-6579

[thumbnail of 37. Leny - ROLE PLAYING BERBANTUAN MEDISPRO - arina shofa.pdf] PDF
Download (283kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas metode role playing berbantuan medispro dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada materi sistem reproduksi manusia. Penelitian ini dilaksanakan di SMA N 1 Batang pada semester genap tahun ajaran 2014/2015. Rancangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah nonequivalentcontrol group design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI MIPA yang berjumlah 160 siswa dan terbagi dalam 5 kelas, sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah kelas XI MIPA 3 dan XI MIPA 5 yang diambil dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 88% siswa kelas eksperimen mencapai nilai ≥78 dan 100% siswa mencapai gain ≥ 0,3 dengan rata-rata sebesar 0,65. Sedangkan pada kelas kontrol hanya 69% yang mencapai nilai ≥78 dan 94% siswa mencapai gain ≥ 0,3 dengan rata-rata sebesar 0,52. Serta terdapat perbedaan rata-rata nilai akhir kelas eksperimen dan kelas kontrol yaitu masing-masing 83,94 dan 78,75. Hasil uji t menunjukkan thitung 3,212 > ttabel 1,998, hal ini menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara kelas kontrol dan kelas eksperimen. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan bahwa metode role playing berbantuan medispro efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi sistem reproduksi manusia.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Effectiveness; Role Playing; Medispro; Human Reproduction System; Learning Achievement
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Q Science > QM Human anatomy
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 27 Dec 2021 07:54
Last Modified: 27 Dec 2021 07:54
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/47851

Actions (login required)

View Item View Item