SURVEY POSTUR IDEAL ANAK USIA SMP DIKAITKAN DENGAN PROFIL KEBUGARAN JASMANI KELAS VII SMP NEGERI SE KECAMATAN SURUH KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2020
Zumar Ma’ruf, 6101416121 (2020) SURVEY POSTUR IDEAL ANAK USIA SMP DIKAITKAN DENGAN PROFIL KEBUGARAN JASMANI KELAS VII SMP NEGERI SE KECAMATAN SURUH KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2020. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF (SURVEY POSTUR IDEAL ANAK USIA SMP DIKAITKAN DENGAN PROFIL KEBUGARAN JASMANI KELAS VII SMP NEGERI SE KECAMATAN SURUH KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2020)
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Postur tubuh pada masa remaja awal mengalami pertumbuhan fisik dan psikis dengan perubahan yang sangat cepat. Perkembangan fisik jelas terlihat pada tinggi badan, berat badan, dan komposisi panjang tubuh. Kualitas postur tubuh akan mempengaruhi tingkat kebugaran jasmani. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui postur ideal anak dengan profil kebugaran jasmani siswa SMP Negeri kelas VII se Kecamatan Suruh Kabupaten Semarang tahun 2020. Jenis penelitian yang digunakan studi korelasi. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan propotionate stratified random sampling. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri se Kecamatan Suruh. Teknik pengambilan data menggunakan pengukuran dan dokumentasi.Teknik analisis data yang digunakan adalah korelasi bivariat dengan nilai sig<0,05. Berdasarkan penelitian yang dilakukan mengenai postur ideal anak (Indeks Masa Tubuh dan Komposisi Panjang Tubuh) dikaitkan dengan profil kebugaran jasmani didapatkan hasil Indeks Massa Tubuh (IMT) terdapat hubungan negatif dengan profil kebugaran jasmani siswa dengan nilai signifikansi p = 0,00 (sig < 0,05) dan nilai kofisien korelasi r=-0,388. Sedangkan Komposisi Panjang Tubuh dari 8 aspek yang di teliti terdapat 2 aspek yang berkorelasi dengan derajat korelasi lemah yaitu panjang tungkai terhadap lari 40 dan 50 meter dengan nilai signifikasi p=0,044 (p=<0,05) dan nilai kofisien korelasi r=0,218, panjang tungkai terhadap lari 600, 800, dan 1000 meter meter dengan nilai signifikasi p=0,049 (p=<0,05) dan nilai kofisien korelasi r=0,213, panjang paha terhadap lari 600, 800, dan 1000 meter dengan nilai signifikasi p=0,013 dan nilai kofisien korelasi r=0,268. Kesimpulan penelitian ini bahwa Indeks Massa Tubuh (IMT) terdapat hubungan negatif dengan profil kebugaran jasmani siswa. Sedangkan Komposisi Panjang Tubuh dari 8 aspek yang di teliti terdapat 2 aspek yang berkorelasi dengan derajat korelasi lemah yaitu panjang tungkai terhadap lari 40 dan 50 meter, panjang tungkai terhadap lari 600, 800, dan 1000 meter dan panjang paha terhadap lari 600, 800, dan 1000 meter. Berdasarkan hasil tersebut Bahwa anak usia SMP bisa diketahui kearah mana potensi anak dalam bidang olahraga.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Postur Tubuh, Usia, Kebugaran Jasmani |
Subjects: | O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 ) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1 |
Depositing User: | sri yuniati perpustakaan |
Date Deposited: | 26 Oct 2021 02:15 |
Last Modified: | 26 Oct 2021 02:15 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/47425 |
Actions (login required)
View Item |