NILAI-NILAI DALAM TRADISI GREBEG SUDIRO DI KELURAHAN SUDIROPRAJAN KOTA SURAKARTA
Andreas Iriansyah, 3301416068 (2020) NILAI-NILAI DALAM TRADISI GREBEG SUDIRO DI KELURAHAN SUDIROPRAJAN KOTA SURAKARTA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF
Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Tradisi Grebeg Sudiro merupakan salah satu tradisi yang dilakukan oleh masyarakat Sudiroprajan Kota Surakarta dan sebagai tradisi yang menggabungkan kebudayaan Jawa dan Tionghoa yang dilaksanakan sebagai perayaan dalam menyambut tahun baru Imlek. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui pelaksanaan tradisi Grebeg Sudiro di Kelurahan Sudiroprajan, (2) mengetahui nilai-nilai yang terkandung dalam tradisi Grebeg Sudiro dan implementasi dari nilai-nilai dalam setiap kegiatan tradisi Grebeg Sudiro di Kelurahan Sudiroprajan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Fokus penelitian adalah pelaksanaan tradisi Grebeg Sudiro dan nilai-nilai yang ada dalam tradisi Grebeg Sudiro di Kelurahan Sudiroprajan beserta implementasinya dalam kegiatan Grebeg Sudiro. Sumber data diperoleh dari informan, foto, dokumen-dokumen dan kepustakaan. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengujian keabsahan data menggunakan triangulasi metode dan triangulasi sumber. Data dianalisis melalui tahap pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan (1) Pelaksanaan tradisi Grebeg Sudiro merupakan sebuah pola kegiatan untuk menyambut datangnya tahun baru Imlek dan mencari keberkahan kepada Tuhan, mendoakan kehidupan masyarakat Sudiroprajan, serta memupuk rasa persatuan warga Sudiroprajan sebagai masyarakat pembauran. Pelaksanaan tradisi Grebeg Sudiro meliputi Umbul Mantram, Festival Kirab Budaya Grebeg Sudiro dan malam penutupan Grebeg Sudiro. (2) Nilai-nilai tradisi Grebeg Sudiro adalah nilai religius, nilai toleransi, nilai keindahan, nilai kebaikan, nilai persatuan, nilai kerukunan, nilai demokrasi, nilai gotong royong, nilai keadilan dan nilai simbolik. Nilai-nilai dalam Grebeg Sudiro tersebut diimplementasikan dalam setiap kegiatan Grebeg Sudiro mulai dari pembentukan panitia Grebeg Sudiro, kegiatan Umbul Mantram, Festival Kirab Budaya Grebeg Sudiro dan malam penutupan Grebeg Sudiro. Saran yang dapat peneliti rekomendasikan kepada (1) Masyarakat Sudiroprajan diharapkan bisa terus melestarikan tradisi Grebeg Sudiro serta bisa mengedukasi generasi muda sekitar agar mengerti dan memaknai tradisi Grebeg Sudiro sebagai tradisi yang perlu terus dilestarikan di tengah arus modernisasi. Sebagai masyarakat pembauran diharapkan tradisi Grebeg Sudiro ini bisa menjadi sarana pemersatu masyarakat Sudiroprajan yang multietnis. (2) Pemerintah Kota Surakarta maupun Kelurahan Sudiroprajan diharapkan memberikan dukungan secara nyata misalnya dengan ikut ambil bagian dalam kepanitiaan tradisi Grebeg Sudiro dan menaikkan anggaran untuk pelaksanaan tradisi Grebeg Sudiro tujuannya agar masyarakat dan pengurus Klenteng Tien Kok Sie tidak perlu iuran dan mencari sumbangan lagi untuk membiayai acara ini.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Nilai, Tradisi, Grebeg Sudiro |
Subjects: | J Political Science > JA Political science (General) J Political Science > JC Political theory |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, S1 |
Depositing User: | Setyarini UPT Perpus |
Date Deposited: | 21 Oct 2021 02:04 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 02:04 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/47331 |
Actions (login required)
View Item |