KAPASITAS SOSIAL DAN EKONOMI MASYARAKAT TERHADAP BAHAYA LONGSOR AKTIF DI DAS BOMPON KABUPATEN MAGELANG


Abdianto Guritno, 3211413052 (2020) KAPASITAS SOSIAL DAN EKONOMI MASYARAKAT TERHADAP BAHAYA LONGSOR AKTIF DI DAS BOMPON KABUPATEN MAGELANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 3211413052.pdf - abdianto guritno.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

DAS Bompon terletak di barat daya Kabupaten Magelang, tepatnya di daerah perbatasan Kabupaten Magelang, Kabupaten Purworejo, dan Kabupaten Wonosobo, Jawa Tengah. Salah satu fenomena permasalahan yang terdapat di DAS Bompon adalah longsor. Keberadaan masyarakat yang tinggal di daerah ini membuat adanya ancaman risiko bencana longsor. Masyarakat harus beradaptasi dengan lingkungannya yang mempunyai bahaya longsor aktif. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) Menganalisis kapasitas sosial masyarakat terhadap bahaya longsor aktif di DAS Bompon, dan (2) Menganalisis kapasitas ekonomi masyarakat terhadap bahaya longsor aktif di DAS Bompon. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah proporsional stratified random sampling . Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, observasi, dokumentasi, dan analisis SIG. Teknik analisis menggunakan analisis tabel frekuensi dan tabel silang. Hasil penelitian kapasitas sosial masyarakat terhadap bahaya longsor berada pada tingkat kapasitas sosial sedang atau 63,4% dari jumlah keseluruhan. Hasil penelitian kapasitas ekonomi diperoleh pula tingkat kapasitas yang sedang yaitu 80,3 % dari jumlah responden keseluruhan. Kapasitas sosial dan kapasitas ekonomi berdasarkan tingkat bahaya longsor aktif kategori rendah,sedang, dan tinggi mempunyai kapasitas yang sama yaitu sedang. Sehingga tidak ada hubungan antara tingkat bahaya longsor dengan tingkat kapasitas sosial maupun kapasitas ekonomi. Hasil penelitian lain diperoleh bahwa tingkat pendidikan mempengaruhi tingkat kapasitas sosial yaitu, semakin tinggi pendidikan maka kapasitas sosial semakin tinggi, dan semakin tinggi penghasilan maka kapasitas ekonomi juga tinggi. Saran oleh peneliti ditujukan kepada masyarakat agar lebih waspada kondisi tempat tinggalnya yang mempunyai potensi longsor dengan mematuhi peraturan, himbauan, dan peringatan dari pemerintah setempat maupun petugas yang berwenang. Pihak pemerintah atau instansi terkait agar lebih masif dalam melakukan kegiatan pengurangan risiko bencana longsor.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kapasitas Sosial, Kapasitas Ekonomi, dan Bahaya longsor aktif.
Subjects: G Geography. Anthropology. Recreation > G Geography (General)
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Geografi, S1
Depositing User: Setyarini UPT Perpus
Date Deposited: 18 Oct 2021 07:29
Last Modified: 18 Oct 2021 07:29
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/47254

Actions (login required)

View Item View Item