KAJIAN HISTORY SEPAKTAKRAW DI DESA KENDENG SIDIALIT KECAMATAN WELAHAN KABUPATEN JEPARA
Anom Estu Prasetyo, 6101416055 (2020) KAJIAN HISTORY SEPAKTAKRAW DI DESA KENDENG SIDIALIT KECAMATAN WELAHAN KABUPATEN JEPARA. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
PDF (KAJIAN HISTORY SEPAKTAKRAW DI DESA KENDENG SIDIALIT KECAMATAN WELAHAN KABUPATEN JEPARA)
- Published Version
Restricted to Repository staff only Download (5MB) | Request a copy |
Abstract
Aktivitas olahraga sepaktakraw sudah lama dimainkan oleh beberapa masyarakat yang ada di Kabupaten Jepara. Prestasi olahraga sepaktakraw di Kabupaten Jepara sudah sangat baik. Namun hanya atlet dan pelatih yang berprestasi selama ini berasal dari Desa Kendeng Sidialit Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara. Padahal keberadaan olaharaga sepaktakraw sudah banyak di jumpai di berbagai wilayah di Kabupaten Jepara. Fokus penelitian ini mengetahui kehidupan sosial masyarakat Desa Kendeng Sidialit terhadap olahraga sepaktakraw. Peneltian bertujuan untuk mengetahui sejarah dan perkembangan sepaktakraw yang ada di Desa Kendeng Sidialit. Penelitian Ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan fenomologis. Sumber data peneliti dari pengurus, tokoh masyarakat, pelatih, dan atlet. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan metode yang dilakukan secara terus menerus, reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil Penelitian ini adalah 1) Sejarah sepaktakraw masuk di Kabupaten Jepara 1980 an. Pada saat itu animo masyarakat cukup baik di Kecamatan welahan khususnya ada pengrajin bola sepaktakraw yaitu di Desa Teluk Wetan sehingga ini yang membuat olahraga sepaktakraw cukup pesat. 2) Sepak takraw dimainkan oleh masyarakat dibeberapa desa/wilayah di Kabupaten Jepara yaitu Keling, Mlonggo, Bangsri, Jepara, Pecangaan, Mayong, Welahan, akhirnya lahir atlet sepaktakraw sekelas Jawa Tengah tahun 1990an. 3) Bapak Narto Dipo adalah orang pertama yang melatih olahraga sepaktakraw di Kabupaten Jepara. Pada tahun itu di Jepara sepaktakraw berkembang begitu pesat dan masing-masing desa banyak klub-klub sepaktakraw. Karena bola trakaw mudah di dapat dari Desa Teluk akhirnya bisa membuat bola sendiri. Berdasarkan hasil dan pembahasan terkait dengan sejarah perkembangan dan proses dalam mencetak atlet atlet berprestasi olahraga sepaktakraw di Desa Kendeng Sidialit Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara. Saran yang diberikan yaitu : 1) Pengurus, pelatih dan masyarakat harus lebih memahami tentang pentingnya dorongan terhadap dukungan prestasi pada atlet dalam mengembangkan olahraga sepaktakraw. 2) Diharapkan masyarakat Desa Kendeng Sidialit selalu ikut berpartisipasi dalam pencapaian atlet sepaktakraw.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kajian History, Sepaktakraw, Desa Kendeng Sidialit |
Subjects: | O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 ) |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1 |
Depositing User: | sri yuniati perpustakaan |
Date Deposited: | 08 Oct 2021 02:20 |
Last Modified: | 08 Oct 2021 02:20 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/47121 |
Actions (login required)
View Item |