ADAPTASI SOSIAL BUDAYA SISWA PAUD PENUTUR BAHASA ASING (STUDI KASUS PADA SEBUAH SEKOLAH MULTIBANGSA) DI KOTA SEMARANG


Tira Fitria Astrid Dhica Sintya, 1601416084 (2020) ADAPTASI SOSIAL BUDAYA SISWA PAUD PENUTUR BAHASA ASING (STUDI KASUS PADA SEBUAH SEKOLAH MULTIBANGSA) DI KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of 1601416084 - tira fads.pdf] PDF
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Adaptasi merupakan dasar atau awal untuk membangun pertumbuhan dan perkembangan anak usia dini sesuai dengan tahapannya. Adanya perbedaan bahasa dan budaya di kelas multibangsa dapat menjadi faktor penghambat pada adaptasi dan interaksi sosial siswa toddler sehingga, proses pertumbuhan dan perkembangan pada anak kurang optimal apabila tidak ada bimbingan dari guru, orangtua dan orang sekitar yang sudah memiliki pengalaman adaptasi lebih lama dan bisa saling bertoleransi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan penjelasan mengenai proses adaptasi dan interaksi sosial pada siswa toddler di kelas multibangsa Kota Semarang. Pendekatan penelitian yang digunakan yaitu kualitatif dengan desain studi kasus. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa toddler di kelas multibangsa berjumlah 12 anak dengan rentang usia 2-3 tahun. Metode pengumpulan data di antaranya menggunakan teknik observasi, teknik wawancara dan dokumentasi. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan model dari Miles and Huberman dengan uji keabsahan data berdasarkan empat kriteria di antaranya derajat kepercayaan dengan triangulasi data, keteralihan, kebergantungan, dan kepastian. Hasil penelitian menemukan faktor yang mempengaruhi proses adaptasi dan interaksi sosial siswa toddler di kelas multibangsa di antaranya faktor keluarga, usia anak, bahasa, faktor dasar (meniru dan sugesti) dan lingkungan sekitar. Sedangkan hambatan yang dialami siswa toddler selama adaptasi dan interaksi sosial yaitu, perkembangan emosi yang belum stabil dan konflik yang ada dalam diri siswa. Temuan penting juga berupa strategi yang dilakukan guru dalam membantu adaptasi siswa toddler di antaranya program trial system (sistem percobaan), pengelolaan emosi diri siswa, dukungan rasa aman dan nyaman, komunikasi dengan orangtua, pola kelas yang fleksibel, pemberian reward terhadap pencapaian siswa, dan pembelajaran toleransi antar budaya, serta strategi interaksi sosial yaitu pengolahan kemampuan berbahasa pada siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Adaptasi, Interaksi Sosial, Siswa Toddler, Kelas Multibangsa
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD (S1)
Depositing User: dina nurcahyani perpus
Date Deposited: 05 Oct 2021 07:24
Last Modified: 05 Oct 2021 07:24
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/47075

Actions (login required)

View Item View Item