PERBEDAAN TINGKAT KEBERHASILAN SERVICE PERMAINAN BOLAVOLI ANTARA ELITE ATLET PELAJAR TIMNAS INDONESIA DAN THAILAND PADA ASEAN SCHOOL GAMES KE 11 TAHUN 2019


OKTAVIANA WULAN NUGRAHENI, 6101416123 (2020) PERBEDAAN TINGKAT KEBERHASILAN SERVICE PERMAINAN BOLAVOLI ANTARA ELITE ATLET PELAJAR TIMNAS INDONESIA DAN THAILAND PADA ASEAN SCHOOL GAMES KE 11 TAHUN 2019. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PERBEDAAN TINGKAT KEBERHASILAN SERVICE PERMAINAN BOLAVOLI ANTARA ELITE ATLET PELAJAR TIMNAS INDONESIA DAN THAILAND PADA ASEAN SCHOOL GAMES KE 11 TAHUN 2019] PDF (PERBEDAAN TINGKAT KEBERHASILAN SERVICE PERMAINAN BOLAVOLI ANTARA ELITE ATLET PELAJAR TIMNAS INDONESIA DAN THAILAND PADA ASEAN SCHOOL GAMES KE 11 TAHUN 2019) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (8MB) | Request a copy

Abstract

Tim bolavoli Indonesia dan Thailand merupakan tim yang memiliki tingkat persaingan yang sangat berimbang, terbukti dari data selama kejuaraan ASEAN School games berlangsung tim Indonesia selalu bertemu tim Thailand dalam partai final. Dalam hal ini peneliti tertarik dan memiliki tujuan penelitian (1) Untuk mengetahui posisi manakah yang sering diserang (2) untuk mengetahui service mana yang sering digunakan (3) untuk mengetahui efektifitas service yang digunakan tim Indonesia putra-putri dan tim Thailand putra-putri. Jenis penelitian menggunakan jenis penelitian kuantitatif. Lokasi penelitian berada di kota Semarang dengan sasaran penelitian tim Indonesia dan Thailand. Instrumen pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi. Metode yang digunakan menggunakan non-probability sampling dengan jenis purposive sampling teknik analisis penelitian yang digunakan deskriptif persentase. Berdasarkan hasil penelitian adalah (1) Posisi yang sering diserang tim Indonesia putra adalah posisi 6 sebanyak 154 kali, tim Indonesia putri adalah posisi 6 sebanyak 115 kali, tim Thailand putra adalah posisi 5 sebanyak 135 kali, tim Thailand putri adalah posisi 1 sebanyak 164 kali, (2) Jenis service yang sering digunakan tim Indonesia putra adalah jump service sebanyak 178 kali, tim Indonesia putri adalah floating service sebanyak 123 kali, tim Thailand putra adalah jump floating service sebanyak 257 kali, tim Thailand putri adalah jump floating service sebanyak 323 kali (3) Perbandingan efektifitas service antara tim Indonesia dan Thailand putra lebih efektif tim Indonesia putra dengan persentase 60.45% dengan kategori baik, efektifitas service antara tim Indonesia dan Thailand putri lebih efektif tim Thailand putri dengan persentase 49.68% dengan kategori cukup. Berdasarkan data diatas dapat disimpulkan bahwa posisi yang sering diserang posisi 6., jenis service yang sering digunakan adalah jump floating service, efektifitas antara kedua negara dalam kategori cukup. Adapun saran yang dapat diberikan, untuk memperbaiki service yang masih dalam kategori cukup dengan melihat kesalahan yang sering terjadi di lapangan dan meningkatkan service yang sudah dalam kategori baik karena service merupakan serangan awal dalam pertandingan sehingga menjadi kunci keberhasilan dalam suatu tim.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Keterampilan, Gerak, Serve, Bolavoli
Subjects: O Sport > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi ( S1 )
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi, S1
Depositing User: Danang Prasetya perpustakaan
Date Deposited: 28 Sep 2021 04:05
Last Modified: 28 Sep 2021 04:05
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/46832

Actions (login required)

View Item View Item