PENGARUH INVESTASI, PENGELUARAN PEMERINTAH, TENAGA KERJA, DAN IPM TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI PROVINSI DI PULAU SUMATERA TAHUN 2012- 2018


M Nurul Ihza Maulana, 7111415083 (2020) PENGARUH INVESTASI, PENGELUARAN PEMERINTAH, TENAGA KERJA, DAN IPM TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI PROVINSI DI PULAU SUMATERA TAHUN 2012- 2018. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGARUH INVESTASI, PENGELUARAN PEMERINTAH, TENAGA KERJA, DAN IPM TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI PROVINSI DI PULAU SUMATERA TAHUN 2012- 2018] PDF (PENGARUH INVESTASI, PENGELUARAN PEMERINTAH, TENAGA KERJA, DAN IPM TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI PROVINSI DI PULAU SUMATERA TAHUN 2012- 2018) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Kata Kunci: Investasi, Pengeluaran Pemerintah, Tenaga Kerja, IPM , Pertumbuhan Ekonomi Pertumbuhan ekonomi merupakan salah tolok ukur perkembangan suatu daerah. Semakin tingginya pertumbuhan ekonomi maka semakin berkembang suatu negara. Pulau Sumatera merupakan salah satu pulau penting di Indonesia dengan letak geografis yang strategis dan sumber daya alam yang melimpah belum mampu mendorong laju pertumbuhan ekonomi yang tinggi. Pada tahun 2012-2015 laju pertumbuhan ekonomi provinsi di Pulau Sumatera mengalami perlembatan secara terus menerus. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh investasi, pengeluaran pemerintah, tenaga kerja dan indeks pembangunan manusia terhadap pertumbuhan ekonomi provinsi di Pulau Sumatera. Jenis data yang di gunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder.data yang di peroleh dalam penelitian ini bersumber dari Badan Pusat statistik,dan Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu. Metode Analisis data yang di gunakan dalam penelitian ini adalah regresi data panel dengan Software E-Views 9. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pengeluaran pemerintah, tenaga KERJA dan indeks pembangunan manusia berpengaruh positif dan signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi provinsi di Pulau Sumatera. Investasi berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi provinsi di Pulau Sumatera. Saran yang di berikan adalah (1) pemerintah diharapkan dapat meningkatkan dan melakukan pemerataan investasi dengan menggali potensi sumber daya alam Provinsi Provinsi yang ada di Pulau Sumatera. (2) pemerintah diharapkan meningkatkan konsumsi daerah dan meningkatkan infrastruktur penunjang ekonomi provinsi di Pulau Sumatera. (3) Pemerintah di harapkan meningkatkan jumlah tenaga kerja dan kualitas sumber daya manusia yang ada. (4) pemmerintah perlu mendorong indeks pembangunan manusia melalui program peningkatan kesehatan, pendidikan dan mendorong daya beli masyarakat.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Investasi, Pengeluaran Pemerintah, Tenaga Kerja, IPM , Pertumbuhan Ekonomi
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Pembangunan, S1
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 15 Sep 2021 05:45
Last Modified: 15 Sep 2021 05:45
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/46327

Actions (login required)

View Item View Item