EFEK SPILLOVER KEBIJAKAN MONETER AS TERHADAP KURS RUPIAH PADA MASA TRADE WAR AMERIKA SERIKAT - TIONGKOK


Anisa Rahmawati, NIM 7111416060 (2021) EFEK SPILLOVER KEBIJAKAN MONETER AS TERHADAP KURS RUPIAH PADA MASA TRADE WAR AMERIKA SERIKAT - TIONGKOK. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of EFEK SPILLOVER KEBIJAKAN MONETER AS TERHADAP KURS RUPIAH PADA MASA TRADE WAR AMERIKA SERIKAT - TIONGKOK] PDF (EFEK SPILLOVER KEBIJAKAN MONETER AS TERHADAP KURS RUPIAH PADA MASA TRADE WAR AMERIKA SERIKAT - TIONGKOK) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kata kunci : Kurs Rupiah, The FED, Trade War, Error Correction Model Rupiah merupakan nilai mata uang Indonesia terhadap mata uang negara lain. Bank Indonesia selaku bank sentral berupaya untuk menjaga pergerakan Kurs Rupiah dari gejolak yang terjadi di dalam maupun di luar negeri seperti terjadinya perang dagang antara Amerika Serikat dan Tiongkok. Selain itu, The FED juga menaikkan tingkat suku bunga, yang diikuti dengan kenaikan suku bunga BI 7 Days RR. Di waktu yang sama nilai tukar Rupiah mengalami depresiasi hingga 15.253 Rupiah. Tujuan penelitian yaitu untuk menganalisis bagaimana variabel dependen ( Fed Fund Rate, Indeks Shanghai, Indeks Dow Jones, Indeks Harga Saham Gabungan, dan BI 7 Days RR) terhadap variabel independent yaitu Kurs Rupiah/USD. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode Error Corection Model untuk melihat hasil variabel dari jangka panjang maupun jangka pendek. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data time series, yang terdiri dari data runtut waktu 22 Maret 2018 sampai dengan 16 Januari 2020. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: hasil jangka panjang variabel Fed Fund Rate, Indeks Shanghai, IHSG, dan BI 7 Days RR berpengaruh signifikan terhadap Kurs Rupiah. Sedangkan hasil jangka pendek hanya variabel domestik yang berpengaruh yaitu variabel IHSG dan BI 7 Days RR. Dalam penelitian ini, perang dagang dalam jangka panjang disebabkan oleh efek yang menular baik dari variabel domestik maupun eksternal, sedangan dalam jangka pendek perang dagang justru mengakibatan depresiasi oleh faktor domestik

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Kurs Rupiah, The FED, Trade War, Error Correction Mode
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Manajemen, S1
Depositing User: S.Hum Maria Ayu
Date Deposited: 15 Sep 2021 05:25
Last Modified: 15 Sep 2021 05:25
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/46323

Actions (login required)

View Item View Item