PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERUPA VIDEO TUTORIAL PADA MATERI MENGGAMBAR BUSANA SECARA DIGITAL


Immanuela Desvianasari, 5401415036 (2020) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERUPA VIDEO TUTORIAL PADA MATERI MENGGAMBAR BUSANA SECARA DIGITAL. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERUPA VIDEO TUTORIAL PADA MATERI MENGGAMBAR BUSANA SECARA DIGITAL] PDF (PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERUPA VIDEO TUTORIAL PADA MATERI MENGGAMBAR BUSANA SECARA DIGITAL) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Kompetensi membuat desain busana secara digital pada mata kuliah Pengembangan Desain terbilang menjadi hal baru bagi mahasiswa Prodi Pendidikan Tata Busana. Mahasiswa terbiasa membuat desain secara manual sehingga keterampilan mahasiswa mengenai desain busana secara digital belum cukup terlatih, dan waktu pembelajaran yang terbatas adalah beberapa hal yang membuat kompetensi membuat desain busana secara digital menjadi sulit. Tujuan penelitian ini adalah terciptanya video tutorial membuat desain busana secara digital dan mengetahui seberapa layak produk tersebut sebagai bantuan belajar secara mandiri untuk mahasiswa Prodi Pendidikan Tata Busana yang mengambil mata kuliah Pengembangan Desain berdasarkan ahli media dan ahli materi. Penelitian ini merupakan Penelitian dan Pengembangan (Research and Development). Desain penelitian yang digunakan mengacu pada model pengembangan Borg and Gall yang di modifikasi oleh Sugiyono. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah teknik analisi data desriptif persentatif. Hasil penelitian ini adalah: 1) hasil produk video tutorial yang mencakup materi dan langkahlangkah membuat desain busana secara digital, 2) hasil produk video tutorial dinyatakan layak digunakan menurut ahli media dan ahli materi, dengan persentase ahli media 71,6% dan ahli materi 86,6%. Kesimpulan penelitian ini adalah produk video tutorial membuat desain busana secara digital berupa video dengan format mp4 dapat diakses melalui laptop maupun ponsel pintar yang telah dikembangkan layak digunakan sebagai bantuan belajar secara mandiri. Saran dalam penelitian ini adalah video tutorial membuat desain busana secara digital perlu dilakukan penelitian lanjutan berupa digunakannya video tutorial membuat desain busana secara digital sebagai media pembelajaran yang penggunaannya didalam kelas atau selama kegiatan pembelajaran berlangsung

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: pengembangan media pembelajaran, video tutorial, menggambar busana secara digital
Subjects: T Technology > TY Pendidikan Kesejahteraan Keluarga > TY3 Tata Busana S1
Fakultas: Fakultas Teknik > Pendidikan Tata Busana, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 14 Sep 2021 06:46
Last Modified: 14 Sep 2021 06:46
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/46274

Actions (login required)

View Item View Item