PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN KETERAMPILAN PRESENTASI PROYEK BERBASIS WEB PADA MATERI MINYAK BUMI DENGAN MODEL PROJECT BASED LEARNING


Veronica Ayu Refsi Dewindra, 4301416028 (2020) PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN KETERAMPILAN PRESENTASI PROYEK BERBASIS WEB PADA MATERI MINYAK BUMI DENGAN MODEL PROJECT BASED LEARNING. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN KETERAMPILAN PRESENTASI PROYEK BERBASIS WEB PADA MATERI MINYAK BUMI DENGAN MODEL PROJECT BASED LEARNING] PDF (PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN KETERAMPILAN PRESENTASI PROYEK BERBASIS WEB PADA MATERI MINYAK BUMI DENGAN MODEL PROJECT BASED LEARNING) - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

Penilaian keterampilan wajib dilaksanakan agar peserta didik memiliki skill untuk mengejawantahkan pengetahuan yang telah didapatkan. Penilaian keterampilan perlu dilakukan secara autentik dengan menggunakan instrumen yang objektif. Namun, instrumen untuk melakukan penilaian secara objektif belum tersedia. Penelitian ini bertujuan untuk menyusun instrumen penilaian keterampilan presentasi proyek berbasis web pada materi minyak bumi. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan model 4D dengan tahapan define, design, develop, dan disseminate. Tahap define dilakukan untuk analisis kebutuhan. Tahap design dilakukan dengan mendesain instrumen penilaian keterampilan presentasi poster berbasis web. Tahap develop dilakukan dengan melakukan uji coba skala kecil, uji coba skala besar, dan implementasi. Tahap disseminate dilakukan dengan publikasi artikel. Analisis data dilakukan secara deskriptif dan kuantitatif dengan inter rater reliability. Penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa instrumen penilaian yang disusun dinyatakan valid dengan skor 20 dari skor total 24. Instrumen penilaian dinyatakan reliabel dengan reliabilitas 0,822 pada uji coba skala kecil, 0,876 pada uji coba skala besar, dan 0,895 pada tahap implementasi. Secara keseluruhan, peserta didik yang memiliki keterampilan presentasi sangat baik sebanyak 10%, baik sebanyak 75%, cukup baik sebanyak 15%, dan kurang baik sebanyak 0%. Simpulan pada penelitian ini adalah instrumen dinyatakan valid, reliabel, praktis, dan mendapat tanggapan sangat baik dari user.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Instrumen penilaian keterampilan, pembelajaran berbasis proyek, presentasi poster
Subjects: L Education > Special Education > Chemistry Education
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia, S1
Depositing User: indah tri pujiati
Date Deposited: 13 Sep 2021 04:16
Last Modified: 13 Sep 2021 04:16
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/46142

Actions (login required)

View Item View Item